Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap tim Mitsubishi Ralliart, Rifat Sungkar bakal menjalani kompetisi Asia Cross Country Rally (AXCR) 2022 di Thailand dan Kamboja. Nantinya ia akan didampingi oleh co-driver asal Thailand, yakni Chupong Chaiwan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tim Mitsubishi Ralliart sebelumnya telah menguji ketahanan mobil Triton sejauh 1.100 km di lintasan balap off-oad Grand Prix Motor Park di Kanchanaburi, Thailand, selama tiga hari. Hasilnya, bobot mengalami pengurangan dan meningkatkan karakteristik ouput dari engine untuk membuat mobil tetap gesit saat melibas jalanan berkelok.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain itu, input teknis juga dilakukan pada sektor suspensi, di mana tim teknis Mitsubishi Ralliart menambahkan dual damper baru. Penambahan ini dipertimbangkan karena mengikuti karakter trek dan diklaim memiliki kemampuan berkendara di jalan yang kasar.
“Melalui uji ketahanan, kami dapat memastikan bahwa mobil reli Mitsubishi Triton memberikan kinerja yang sangat baik dalam hal jalan kasar kelincahan dan daya tahan,” kata Rifat dalam keterangan resminya.
Rifat nyatanya tidak sendirian, tim Mitsubishi Ralliart juga menurunkan pembalap asal Thailand di ajang AXCR 2022, yakni Chayapon Yotha. Dirinya turut memberikan respons positif setelah mengendarai mobil yang sudah diuji.
“Kecepatan bukanlah segalanya dalam kompetisi reli. Untuk menang, penting untuk memaksimalkan rasa persatuan antara pengemudi dan mobil reli, dan mengendalikan tempo secara fleksibel antara akselerasi dan deselerasi,” ucap dia.
“Kami telah mengkonfirmasi bahwa mobil reli Triton memiliki hasil akhir yang bagus dan merespons masukan pengemudi dengan tepat dan gesit," kata Chayapon Yotha menambahkan.
AXCR 2022 sendiri merupakan peluang besar bagi para pereli Asia Tenggara. Mengingat, ajang balap mobil reli tersebut menjadi langkah awal untuk menuju Paris Dakar. Maka dari itu pembalap dituntut mempersiapkan banyak hal untuk bisa mendapatkan kesempatan tersebut.
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto