Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Tenis Meja UT-Tempo: David Jacobs Pertahankan Gelar Juara

Atlet nasional David Jacobs, dari PTM Kian, berhasil mempertahankan gelar juara turnamen tenis meja UT-Tempo.

22 Juli 2018 | 21.40 WIB

David Jacobs mengembalikan bola ke arah lawannya Yon Mardiono pada final Kejuaraan Tenis Meja UT-Tempo di Tangerang Selatan, Ahad, 22 Juli 2018. Atlet nasional ini berhasil mempertahankan gelar juara turnamen tenis meja UT-Tempo. TEMPO/Fakhri Hermansyah
Perbesar
David Jacobs mengembalikan bola ke arah lawannya Yon Mardiono pada final Kejuaraan Tenis Meja UT-Tempo di Tangerang Selatan, Ahad, 22 Juli 2018. Atlet nasional ini berhasil mempertahankan gelar juara turnamen tenis meja UT-Tempo. TEMPO/Fakhri Hermansyah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Pamulang - Atlet nasional David Jacobs, dari PTM Kian, berhasil mempertahankan gelar juara turnamen tenis meja UT-Tempo untuk kategori umum.

Di partai final yang berlangsung Convention Center, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Ahad, 22 Juli 2018, ia kembali mengalahkan Yon Mardiono dari PTB Xiom.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pertandingan final berlangsung seru diewarni rally smash yang dilakukan kedua pemain. Sorak sorai penonton terus terdengar sepanjang laga.

David Jacobs akhirnya berhasil mengalahkan Yon Mardiono dengan skor 3-2 (7-11, 11-6, 8-11, 11-3, dan 11-9). Ia mengatakan, pun mengungkapkan kunci suksenya. "Mungkin saya lebih stabil pukulannya sehingga bisa unggul dari Yon, teknik sama, fisik saya juga lebih stabil," kata dia seusai laga.

Sementara Yon Mardiono mengatakan pertandingannya dengan David bisa dikatakan el clasico, pasalnya ia dan David sudah bersama sejak tahun 1999. "Saya satu pelatnas sudah lama dengan David, sudah sama- sama tahu gaya permaina. Yang pasti David lebih siap daripada saya, karena dia mau Para Games," kata dia.

Baca: Tenis Meja UT-Tempo: Fikri Fakih dan Hafid Annafi Juara

David Jacobs memang akan menjadi andalan Indonesia dalam ajang Asian Para Games 2018 yang akan berlangsung di Jakarta akhir tahun nanti.

MUHAMMAD KURNIANTO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus