Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kabar

Inilah Daftar Negara dengan Durasi Puasa Terlama dan Tercepat di Dunia

Durasi puasa biasanya bervariasi tergantung pada wilayah dan letak geografis di suatu negara.

5 April 2023 | 21.01 WIB

Ilustrasi menunggu buka puasa. TEMPO/Subekti.
Perbesar
Ilustrasi menunggu buka puasa. TEMPO/Subekti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Puasa merupakan ibadah yang dilakukan oleh umat Islam dengan menahan diri dari makan, minum, dan aktivitas yang membatalkan puasa dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Durasi puasa biasanya bervariasi tergantung pada wilayah dan letak geografis di suatu negara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dilansir dari Aljazeera, umat Islam yang tinggal di bumi bagian utara memiliki jumlah jam puasa yang lebih singkat di tahun ini dan akan terus berkurang hingga 2031. Hal ini karena Ramadan akan mencakup titik balik matahari musim dingin, yaitu hari terpendek dalam setahun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Namun, setelah itu, jam puasa akan bertambah hingga titik balik matahari musim panas, yaitu hari terpanjang dalam setahun di belahan bumi bagian utara. Sementara umat Islam yang tinggal di selatan khatulistiwa hal sebaliknya akan terjadi. Berikut durasi puasa terlama dan tercepat di dunia.

Negara dengan durasi puasa terlama:

– Nuuk, Greenland: 17 jam
– Reykjavik, Islandia: 17 jam
– Helsinki, Finlandia: 17 jam
– Stockholm, Swedia: 17 jam
– Glasgow, Skotlandia: 17 jam
– Amsterdam, Belanda: 16 jam
– Warsawa, Polandia: 16 jam
– London, Inggris: 16 jam
– Astana, Kazakstan: 16 jam
– Brussel, Belgia: 16 jam
– Paris, Prancis: 15 jam
– Zurich, Swiss: 15 jam
– Bukares, Rumania: 15 jam
– Ottawa, Kanada: 15 jam
– Sofia, Bulgaria: 15 jam
– Roma, Italia: 15 jam
– Madrid, Spanyol: 15 jam
– Sarajevo, Bosnia dan Herzegovina: 15 jam
– Lisboa, Portugal: 14 jam
– Athena, Yunani: 14 jam
– Beijing, Cina: 14 jam
– Washington DC, Amerika Serikat: 14 jam
– Pyongyang, Korea Utara: 14 jam
– Ankara, Turki: 14 jam
– Rabat, Maroko: 14 jam
– Tokyo, Jepang: 14 jam
– Islamabad, Pakistan: 14 jam
– Kabul, Afganistan: 14 jam
– Teheran, Iran: 14 jam
– Bagdad, Irak: 14 jam
– Beirut, Lebanon: 14 jam
– Damaskus, Suriah: 14 jam
– Kairo, Mesir: 14 jam
– Yerusalem: 14 jam
– Kuwait: 14 jam
– Gaza, Palestina: 14 jam
– New Delhi, India: 14 jam
– Hongkong: 14 jam
– Dhaka, Bangladesh: 14 jam
– Muscat, Oman: 14 jam
– Riyadh, Arab Saudi: 14 jam
– Doha, Qatar: 14 jam
– Dubai, Uni Emirat Arab: 14 jam
– Aden, Yaman: 14 jam
– Addis Ababa, Etiopia: 13 jam
– Dakar, Senegal: 13 jam
– Abuja, Nigeria: 13 jam
– Kolombo, Sri Lanka: 13 jam
– Bangkok, Thailand: 13 jam
– Khartoum, Sudan: 13 jam
– Kuala Lumpur, Malaysia: 13 jam

Negara dengan durasi puasa tersingkat:

– Christchurch, Selandia Baru: 12 jam
– Puerto Montt, Chili: 12 jam
– Canberra, Australia: 12 jam
– Montevideo, Uruguay: 12 jam
– Cape Town, Afrika Selatan: 12 jam
– Buenos Aires, Argentina: 12 jam
– Ciudad del Este, Paraguay: 12 jam
– Singapura: 13 jam
– Nairobi, Kenya: 13 jam
– Luanda, Angola: 13 jam
– Jakarta, Indonesia: 13 jam
– Brasilia, Brasil: 13 jam
– Harare, Zimbabwe: 13 jam
– Johannesburg, Afrika Selatan: 13 jam

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus