Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Iklan merupakan media untuk menyalurkan pesan kepada orang banyak. Seseorang bisa memasarkan sesuatu melalui iklan dengan tujuan yang beragam. Misalnya pebisnis menggunakan iklan untuk mempromosikan suatu produk atau jasa dengan tujuan untuk meningkatkan penjualan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Saat ini, iklan sudah semakin berkembang dan beragam bentuknya. Namun setiap iklan memiliki satu tujuan yang sama yakni untuk membangun persepsi seseorang atau orang banyak mengenai suatu hal.
Jenis Iklan Berdasarkan Tujuan
Pada umumnya iklan memiliki satu tujuan yang sama yaitu, untuk mempengaruhi pikiran seseorang terhadap sesuatu. Berdasarkan tujuannya, iklan terbagi menjadi dua bagian yang disebut sebagai komersial dan non komersial. Berikut adalah penjelasannya:
1. Iklan Komersial
Iklan komersial memiliki tujuan yang berkaitan dengan bisnis atau suatu usaha yang bergerak di bidang produk atau jasa. Pada umumnya, iklan komersial dibuat untuk mencari keuntungan bisnis seperti peningkatan penjualan. Iklan komersial juga bertujuan untuk menyampaikan sebuah produk atau jasa kepada publik untuk mencari legitimasi.
2. Iklan Non Komersial
Iklan non komersial adalah iklan yang diharapkan dapat mendidik publik, contohnya adalah himbauan untuk memakai masker saat Covid-19 karena dapat membantu untuk menghentikan penyebaran virus. Pada dasarnya iklan non komersial bertujuan untuk menyebarkan informasi yang dilakukan oleh pemerintah, atau organisasi masyarakat.
Jenis Iklan Berdasarkan Media
Perkembangan teknologi saat ini telah merubah banyak hal, termasuk iklan. Berbeda dengan zaman dahulu ketika iklan masih berbentuk kertas, kini iklan bisa ditemui di layar televisi. Berikut adalah penjelasannya:
1. Iklan Media Elektronik
Saat ini adalah masanya media digital untuk menyebar ke berbagai bidang, termasuk bidang pemasaran. Iklan media elektronik dapat memuat gambar bergerak dan suara audio yang dapat disesuaikan dengan pesan iklan yang akan disampaikan. Kini iklan tidak hanya disebarkan melalui layar televisi, namun juga di situs internet.
2. Iklan Media Cetak
Berbeda dengan iklan media elektronik yang bisa menampilkan video atau audio, iklan media cetak hanya dapat berupa tulisan. Pada umumnya iklan media cetak dapat ditemukan di majalah atau koran.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tamara Pramesti Adha Cahyani