SEKELOMPOK rahib Shinto mcnaburkan kembang ceri ke sebuah patung perunggu di Pulau Enoshima, sekitar 32 km di selatan Tokyo, pekan lalu. Upacara khidmar ini dilakukan untuk memperingati Edward Sylvester Morse, ilmuwan Amerika, yang mendirikan laboratorium biologi kelautan di pulau itu lebih dari seabad silam. "Dia telah menyalakan obor studi akademis bagi kami," ujar Eishi Kobayashi, ketua Lembaga Zoologikal Jepang, di tcngah upacara. Morse, penduduk asli Portland, Maine, belajar di Harvard, dan pernah menjadi direktur Museum Peabody di Salem, Massachusetts. Untuk mempelajari kerang-kerangan dalam upaya menunjang teori Charles Darwin, ia kemudian meninggalkan AS, dan mendirikan laboratorium Enoshima itu, 1877.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini