Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Teknologi & Inovasi

Slogan Intel Inside Kembali Diperkenalkan

Intel memperkuat branding perusahaan dengan membangkitkan kembali slogan ikonik Intel Inside

9 April 2025 | 20.16 WIB

Intel core Ultra. Antara/HO-Intel
Perbesar
Intel core Ultra. Antara/HO-Intel

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

INTEL memperkuat branding perusahaan dengan membangkitkan kembali slogan ikonik Intel Inside. Perubahan ini mencerminkan perannya yang terus berkembang dalam lanskap teknologi global. Laporan Techspot pada 4 April 2025, Intel melalui acara Intel Vision di Las Vegas meluncurkan identitas merek yang telah diperbarui dengan slogan, "Itulah kekuatan Intel Inside".

Kembalinya Intel Inside juga menjadi upaya untuk menegaskan keberadaan Intel saat ini. Chief Marketing Officer Intel Brett Hannath mengatakan bahwa branding baru ini memuat upaya perusahaan untuk membuka potensi di semua tingkatan, yaitu karyawan, pelanggan, maupun mitra. Hannath mengatakan inovasi Intel perantara pemberdayaan pribadi dengan pengaruh global.

Riwayat Intel Inside

Kampanye Intel Inside diluncurkan pertama kali pada 1991. Saat itu, kampanye ini menjadi kampanye yang menandai titik balik dalam pemasaran teknologi. Waktu itu mengalihkan fokus dari target perancang sistem ke keterlibatan langsung dengan konsumen. 

Kampanye Intel Inside mengubah dinamika tersebut dengan menjadikan prosesor komponen yang sebelumnya tidak terlihat oleh sebagian besar konsumen sebagai nilai jual utama untuk PC. Iklan yang mudah diingat, stiker yang ada di mana-mana perangkat dan jingle lima nada yang menarik. 

Adapun strategi co-branding ini telah meningkatkan visibilitas Intel dan menumbuhkan kepercayaan di kalangan konsumen. Para pembuat PC menampilkan logo Intel Inside secara mencolok dalam produk mereka. Ketika pasar PC berkembang sepanjang 1990-an, kampanye ini membantu Intel mendominasi atas para pesaing seperti AMD dan Cyrix.

Seiring dengan kemajuan teknologi dan pergeseran prioritas pasar Intel Inside perlahan berevolusi. Mulanya kampanye ini mempromosikan CPU Pentium dan Celeron yang mendefinisikan pengalaman pengguna selama periode 1990-an. Pada awal 2000-an, Intel memperkenalkan platform Centrino, kombinasi CPU, chipset, dan adaptor jaringan nirkabel yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna melalui integrasi tanpa batas.

Intel Inside secara bertahap dibayangi oleh aspek-aspek lain dari strategi merek yang menekankan pengalaman pengguna daripada identitas perusahaan. Kampanye Itulah kekuatan Intel Inside berusaha untuk mengembalikan fokus merek Intel sekaligus mengaitkannya secara langsung dengan keberadaan TIK modern.

Intel Memperluas Portofolio

Di Mobile World Congress (MWC) 2025, Intel memperluas portofolio AI PC komersial dengan merilis prosesor Intel Core Ultra 200U, 200H, 200HX, dan 200S series beserta dengan Intel Core Ultra 200V series. “Tahun 2025 adalah tahun penting untuk pembaruan PC, dan dengan prosesor Intel Core Ultra (Series 2),” kata Vice President untuk Client Computing Group dan General Manager untuk Client Segments di Intel David Feng dalam keterangannya, Kamis, 6 Maret 2025, dikutip dari Antara.

Pilihan Editor: Intel Menunjuk Lip Bu Tan sebagai CEO Baru: Simak Profilnya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus