Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sains

Top 3 Tekno Berita Kemarin: Cumlaude di Poltek Nuklir, Gempa di Muara Enim

Selain berita wisuda mahasiswa Poltek Nuklir dan gempa terkini di Sumatera Selatan, ada pula berita terkait tragedi Kanjuruhan dari kampus UMM

16 Oktober 2022 | 04.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi mahasiswa wisuda. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Sabtu 15 Oktober 2022, dipuncaki artikel 'Wisuda 98 Mahasiswa Poltek Nuklir Hari Ini, Hampir Separuh yang Cumlaude'. Mereka yang diwisuda terdiri dari 29 mahasiswa Program Studi Teknokimia Nuklir, 28 dari Program Studi Elektronika Instrumentasi, dan 41 dari Program Studi Elektromekanika.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Terpopuler kedua adalah berita info gempa terkini dari BMKG. Gempa yang dimaksud adalah yang terjadi di Lahat dan Muara Enim, Sumatera Selatan, pada Sabtu dinihari, dengan kekuatan M4,9 yang menyebabkan guncangan sampai skala IV MMI.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Slot terakhir diisi berita dari Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Kampus ini mengerahkan 42 dosen dan 32 relawan mahasiswa Psikologi untuk memulihkan trauma para korban yang selamat dari tragedi di Stadion Kanjuruhan pada Sabtu, 1 Oktober lalu.

Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, Sabtu 15 Oktober 2022, selengkapnya,

 

1. Wisuda 98 Mahasiswa Poltek Nuklir Hari Ini, Hampir Separuh yang Cumlaude

Politeknik Teknologi Nuklir Indonesia (Poltek Nuklir) mewisuda sebanyak 98 mahasiswa pada hari ini, Sabtu 15 Oktober 2022. Mereka terdiri dari 29 mahasiswa Program Studi Teknokimia Nuklir, 28 dari Program Studi Elektronika Instrumentasi, dan 41 dari Program Studi Elektromekanika.

Berdasarkan keterangan tertulis yang dibagikan, jumlah lulusan yang cumlaude sebanyak 45 orang yang berasal tersebar dari ketiga program studi. "Mahasiswa IPK tertinggi atas nama Suhartono dengan nilai 3,97 dari jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau," bunyi keterangan itu.

Politeknik Teknologi Nuklir Indonesia atau Poltek Nuklir. FOTO/BRIN

Adapun mahasiswa dengan IPK tertinggi dari jalur penerimaan mahasiswa baru reguler atas nama Muhammad Irvan Haryanto dari Teknokimia Nuklir dan Haidaravi Ardi dari Elektronika Instrumentasi. Nilai keduanya sama 3,86.

2. Gempa Terkini Mengguncang Lahat dan Muara Enim, Ini Penjelasan BMKG

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG mencatat sejumlah gempa darat di Muara Enim dan juga Lahat, Sumatera Selatan, dua hari terakhir. Gempa terkini terjadi pada Sabtu dinihari, pukul 00.40 WIB, dengan kekuatan M4,9 yang menyebabkan guncangan sampai skala IV MMI atau jika terjadi siang, getarannya bisa dirasakan banyak orang di dalam rumah.

Berdasarkan data yang dibagikan BMKG, pusat gempa diketahui berada 16 kilometer arah tenggara Lahat. Kedalamannya 10 kilometer. "Pemicunya adalah aktivitas sesar lokal dekat Lahat, bukan segmen Sesar Sumatera," kata Pelaksana tugas Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, sambil menambahkan guncangan yang dirasakan cukup kuat namun belum ada laporan dampak kerusakan yang diterima BMKG.

Pusat gempa berada di darat 16 km tenggara Lahat. FOTO/Twitter/bmkg

Sebelum dinihari tadi, gempa juga tercatat telah menggetarkan Muara Enim pada Jumat pagi, pukul 08.22 WIB. Saat itu kekuatannya terukur Magnitudo 4,0 dengan intensitas guncangan yang dirasakan pada skala III MMI, atau setara getaran yang dirasakan di dalam rumah saat truk melintas. Pusat gempanya juga di darat, 18 kilometer barat daya Muara Enim, dengan kedalaman hanya 1 kilometer.

3. Psikologi UMM Tangani Ratusan Korban Tragedi Stadion Kanjuruhan

Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengerahkan 42 dosen dan 32 relawan mahasiswa Psikologi untuk memulihkan trauma para korban yang selamat dari tragedi Stadion Kanjuruhan pada Sabtu, 1 Oktober lalu.

Pelayanan konseling dibuka Psikologi UMM sejak Ahad, 2 Oktober 2022, atau satu hari setelah tragedi dan berlangsung hingga akhir Oktober nanti. Layanan ini dibuka secara hotline dengan menyebar pamflet melalui media sosial untuk menjangkau korban yang membutuhkan pertolongan psikologi.

Pejalan kaki melintasi mural bertema tragedi Kanjuruhan di Jalan Basuki Rahmat, Malang, Jawa Timur, Jumat 14 Oktober 2022. Seni mural dan montase karya seniman Malang tersebut digambar di sejumlah lokasi sebagai ungkapan duka dan keprihatinan atas terjadinya tragedi Kanjuruhan yang menelan ratusan korban jiwa. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

“Alhamdulillah, hingga Kamis pukul 19 kemarin tertangani 109 orang dan hingga sore ini laporan yang masuk sudah ada 130 korban yang kami tangani bersama stakeholders lain. Jadi bukan hanya psikolog saja yang dilibatkan, pihak lain yang bukan psikolog pun banyak membantu,” kata Dekan Fakultas Psikologi UMM Muhammad Salis Yuniardi kepada Tempo, Jumat, 14 Oktober 2022.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus