Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

Indonesia vs Jepang: Mees Hilgers Cedera Hamstring, Shin Tae-yong Bakal Mainkan Kevin Diks

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akan memainkan Kevin Diks saat melawan Jepang pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pengganti Mees Hilgers.

13 November 2024 | 20.58 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akan memainkan Kevin Diks dalam pertandingan melawan Jepang pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pemain FC Copenhagen itu akan mengisi posisi Mees Hilgers yang absen dalam laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Jumat, 15 November 2024 pukul 19.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Masuknya Kevin Diks menjadi angin segar untuk Timnas Indonesia. Ia bisa mengisi posisi Hilgers yang tengah berfokus untuk pemulihan cedera hamstring bersama FC Twente. "Tak usah khawatir. Dia akan dimainkan 100 persen," kata Shin Tae-yong dalam sesi latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno pada Selasa malam, 12 November 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berdasarkan pantauan Tempo, Kevin Diks hadir dan terlebih dahulu memperkenalkan diri sebelum memulai latihan pertama bersama rekan-rekannya. Di tengah bundaran yang dibentuk 26 pemain Timnas Indonesia, bek FC Copenhagen itu berada di tengah sambil mengucapkan sepatah dua kata.

Adapun Mees Hilgers, yang juga punya darah keturunan Belanda seperti Kevin Diks, tak tampak mengikuti pelatihan karena cedera hamstring kala membela klubnya, FC Twente. “Bukan saya tak mau memanggil, tapi klubnya tak melepas pemainnya dengan alasan masih cedera hamstring,” kata Shin Tae-yong.

Pada kesempatan yang sama, manajer Timnas Indonesia Sumardji memastikan bahwa Hilgers tak akan hadir membela Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Jakarta. “Mees sendiri kondisinya masih (cedera) hamstring, sehingga klubnya memberitahukan pada kami untuk harus merawat Mees dan melakukan terapi di FC Twente, sehingga Mees tidak berangkat ke Indonesia,” ujar dia.

Mees Hilgers sempat bermain sejak menit awal kala FC Twente berhadapan dengan Ajax Amsterdam dengan skor imbang 2-2 Liga Belanda yang berlangsung di De Grolsch Veste, Enschede, Minggu malam WIB, 10 November 2024. Ia yang sebelumnya absen di pertandingan Liga Europa kala FC Twente bersua Nice karena cedera. Di pertandingan ini telah bermain sejak menit awal meski digantikan perannya pada menit ke-84 oleh Mathias Kjolo.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus