Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Indonesia

Jadwal Liga 1 Jumat 6 Desember 2024: Ada 3 Pertandingan, Termasuk Laga Tandang Persija Jakarta

Persija Jakarta yang berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 akan bertandang ke markas Semen Padang FC yang di posisi juru kunci.

6 Desember 2024 | 05.33 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Logo Liga 1 2023-2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan sepak bola Liga 1 pekan ke-13 akan dimainkan mulai hari ini, Jumat, 6 Desember 2024. Ada tiga partai bakal tersaji, salah satunya laga tandang Persija Jakarta di kandang Semen Padang FC. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Persija Jakarta menempati peringkat ketiga klasemen sementara, dengan 21 poin setelah memetik poin penuh dari laga kandang 2-0 atas Persik Kediri pada Minggu. Dua penyerang Gustavo Almeida dan Marko Simic mencetak gol untuk membawa Macan Kemayoran kembali ke jalur kemenangan setelah rentetan tiga kemenangan beruntun terhenti usai kalah di kandang Persebaya Surabaya pada 22 November lalu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Skuad asuhan Carlos Pena terpaut dua poin dari runner-up klasemen Persib Bandung yang masih memiliki satu pertandingan belum dimainkan, tertinggal enam poin dari pemuncak Persebaya. Nilainya sama dengan tiga tim yang berada di bawahnya. Dengan situasi itu, Persija diyakini akan bermain ngotot menghadapi Kabau Sirah yang kini menjadi juru kunci dengan hanya mencatat sekali kemenangan. Tim promosi ini baru mengemas enam poin yang didapat dari sekali menang dan tiga kali imbang. 

Penggemar Persija tentunya berharap tim kesayangannya bisa meraih kemenangan dengan banyak gol untuk bisa tetap bersaing di papan atas. Di satu sisi, Semen Padang tak bisa diremehkan. Mereka sebelumnya mampu menahan imbang dua tim papan atas, yakni Persib 1-1 dalam laga tandang dan bermain seri menjamu PSM Makassar dengan skor sama.

Duel Semen Padang FC vs Persija Jakarta pada pekan ke-13 Liga 1 ini akan berlangsung di Stadion GOR Haji Agus Salim, Padang, dengan jadwal kick-off 19.00 WIB. Pertandingan bisa disaksikan di Indosiar, Sportstars 3, serta live streaming Vidio. 

Sebelumnya akan ada dua pertandingan yang digelar, yakni Borneo FC vs PSIS Semarang di Stadion Batakan di Balikpapan, Kalimantan Timur, dan Persik Kediri vs Madura United di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Jawa Timur. Kedua laga ini dijadwalkan mulai 15.30 WIB.

Berikut jadwal pertandingan Liga 1 pekan ke-13:

Jumat, 6 Desember
15.30 WIB
Borneo FC vs PSIS Semarang
Persik Kediri vs Madura United

19.00 WIB
Semen Padang FC vs Persija Jakarta

Sabtu, 7 Desember

15.30 WIB
Persebaya Surabaya vs Arema FC
Malut United vs Dewa United

19.00 WIB
Bali United vs PSM Makassar

Minggu, 8 Desember
15.30 WIB
Barito Putera vs PSBS Biak

19.00 WIB
Persita Tangerang vs Persis Solo
PSS Sleman vs Persib Bandung

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus