Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Inggris

Usai Laga Manchester United vs Manchester City di Liga Inggris, Bruno Fernandes Ucapkan Salam Perpisahan ke Kevin De Bruyne

Gelandang Kevin de Bruyne bermain penuh 90 menit saat timnya Manchester City Menghadapi tuan rumah Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris.

7 April 2025 | 15.32 WIB

Pemain Manchester United Noussair Mazraoui berduel dengan pemain Manchester City Kevin de Bruyne. Dok. Man United
material-symbols:fullscreenPerbesar
Pemain Manchester United Noussair Mazraoui berduel dengan pemain Manchester City Kevin de Bruyne. Dok. Man United

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Manchester City, Kevin de Bruyne, bermain penuh 90 menit saat timnya bermain imbang 0-0 melawan tuan rumah Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-31 di Stadion Old Trafford, Minggu, 6 April 2025. Itu menjadi pertandingan derby Manchester terakhir baginya sebelum meninggalkan The Citizens.

Pesepak bola asal Belgia berusia 33 tahun ini telah mengumumkan akan meninggalkan Etihad pada akhir musim nanti, setelah satu dekade terakhir membela klub Liga Inggris tersebut. De Bruyne diboyong ke Etihad dari klub Jerman, VFL Wolfsburg pada bursa transfer musim panas 2015. Bersama The Citizens dia menjadi pemain yang bersinar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, mengucapkan salam perpisahan kepada De Bruyne seusai laga. Ia menghampiri gelandang City itu dan memeluknya sembari tersenyum.

Pemain asal Portugal itu melontarkan pujiannya untuknya. “De Bruyne membuat Premier League lebih baik dan menantang. City berada di posisinya saat ini dan Manchester United tak banyak memenangkan trofi, itu karena Kevin De Bruyne. Dia layak mendapatkan segala pujian," kata Fernandes dikutip dari Sky Sports.

Dalam pertandingan itu, De Bruyne mencatat dua kali tendangan ke gawang United. Sementara, timnya total mencatatkan sembilan tembakan dengan lima di antaranya tepat sasaran. Di satu sisi, tuan rumah membuat 13 tembakan dengan dua di antaranya yang mengarah ke gawang.


De Bruyne Ucapkan Selamat Tinggal kepada Manchester City

Gelandang asal Belgia itu mengumumkan keputusannya meninggalkan Man City pada Jumat, 4 April lalu. Ia tak memperpanjang kontraknya di Etihad yang berakhir pada 30 Juni 2025.

Melalui melalui akun media sosialnya, De Bruyne mengucapkan selamat tinggal kepada klub yang telah dibelanya selama satu dekade. “Dear Manchester, ini akan menjadi bulan-bulan terakhir saya sebagai pemain Manchester City. Sangat sulit untuk menulis perpisahan ini, tetapi kita tahu waktunya akan tiba. Hari itu sudah tiba dan kalian berhak mengetahuinya dari saya," tulisnya.

Pemain yang akan genap berusia 34 tahun pada Juni itu pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya selama ini di Manchester City. "Kota ini, klub ini, semua orang disini telah memberikan segalanya kepada saya. Jadi saya harus membalasnya. Saya harus memenangkan semuanya, dan kita bisa melakukannya, tetapi waktunya sudah untuk mengucapkan selamat tinggal," tutut De Bruyne.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

De Bruyne berhasil memenangkan belasan trofi selama 10 tahun bersama Manchester City, termasuk enam trofi Liga Premier Inggris dan satu Liga Champions. Berbarengan dengan pengumuman kepergiannya dari Etihad, sejumlah kabar menyebutkan sejumlah klub di Amerika Serikat dan Arab Saudi berminat merekrut juara Piala Dunia 2014 itu.

Pilihan Editor: Kevin De Bruyne Tinggalkan Manchester City setelah Satu Dekade, Berikut Sederet Rekor yang Dibuatnya di Liga Inggris

Bagus Pribadi

Bergabung dengan Tempo pada September 2023. Kini menulis untuk desk Jeda yang mencakup olahraga dan seni.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus