Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

<font face=arial size=1 color=#660033><B>DJ Milinka</B></font><BR />Gamang Eropa

5 Juli 2010 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
pt_MILINKA1939.jpg

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penggemar Disc Jockey (DJ) Milinka, 31 tahun, bakal kehilangan sang idola selama empat bulan ke depan. Mulai 1 Juli hingga November mendatang, pemilik nama lengkap Milinka Mikaela Radisic ini akan pentas keliling Eropa. "Awal Juli, saya akan pentas di Zurich Festival dan Oktober akan main di Belanda, juga Jerman," katanya.

Kendati bukan pertama kali tampil di Eropa, DJ Milinka ternyata tetap grogi. "Soalnya di sana akan banyak promotor yang mengamati gerak-gerik saya, cara main saya," ujar DJ perempuan pertama asal Indonesia yang pernah pentas di Ibiza, Spanyol, ini. Untuk mengatasi rasa gamang, dia mempersiapkan diri dengan mencari lagu, membuat lagu sendiri, dan mempelajari tren musik yang sedang marak di Eropa.

Selain pentas, dia menyelipkan agenda khusus selama di Eropa: menyelesaikan album kedua. "Di Indonesia tidak kelar-kelar. Makanya saya ke Eropa biar ada waktu menyelesaikan album kedua," katanya. Setelah berkeliling Eropa, DJ Milinka punya target pentas di Rusia, Meksiko, dan Amerika Serikat. Masih ada target lain yang agak berbeda: menulis buku mengenai emansipasi wanita Indonesia. "Buku mengenai Kartini zaman sekarang," ujarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus