Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

Tak pernah ditugasi

Titiek puspa sedih ketika dituduh sebagai orang yang senang bergosip. namanya diseret-seret dalam kasus monitor, karena ia disebut sebagai salah satu artis yang ditugasi mewawancarai kehidupan artis lainnya.

17 November 1990 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TELEPON di rumah artis Titiek Puspa berdering terus belakangan ini. Sebagian besar penelepon, yang jelas identitasnya, bertanya begini, "Kerjanya Mbak Titiek begitu to, senang bergosip." Nah, inilah buntut kasus tabloid Monitor. Seorang staf penelitian dan pengembangan Kelompok Gramedia, seperti yang dikutip TEMPO dua nomor lalu, menyebutkan bahwa beberapa artis sengaja ditugasi mewawancarai dan menuliskan kehidupan artis lainnya. Si artis yang ditugasi dibayar Monitor sekitar Rp 2 juta sebulan. Titiek Puspa dikutip sebagai yang termasuk dalam deretan artis itu, bersama Emilia Contessa dan Grace Simon. Ternyata, itu tak benar. "Saya sedih dituduh begitu. Baru saja habis berkabung, kok ya sudah mendapat kesedihan lagi," ujar artis serba bisa berusia 53 tahun ini, dengan nada sendu. Mbak Titiek memang agak lama berkabung, ditinggal mati suaminya, Mus Mualim. Menurut Titiek Puspa, hubungannya dengan Monitor tak lebih dari hubungan artis dengan wartawan. Bahkan, Monitor pernah mewawancarai Titiek Puspa beberapa hari berturut-turut untuk memoar. "Saya tak pernah membayar atau dibayar wartawan, hubungan saya dengan mereka take and give saja," katanya. Nenek beberapa cucu yang awet muda ini memang pernah ditawari menulis di berbagai media, tapi ditolaknya. "Itu bukan bidang saya, saya tak mau cari kerjaan," katanya. Itu sebabnya, ia kini kecewa dan sedih namanya diseret-seret dalam kasus Monitor almarhum, padahal, "Saya ini orangnya senang damai."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus