Video

Kalahkan Manchester City, Manchester United Jadi Juara Piala FA

26 Mei 2024 | 17.02 WIB

Manchester United menjadi Juara Piala FA musim ini setelah berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor 2-1 dalam laga final yang digelar di Stadion Wembley, London, Sabtu, 25 Mei 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ini menjadi gelar ke-13 bagi United, yang membuatnya menjadi tim terbanyak kedua menjadi juara setelah Arsenal yang mencatat 14 kali jadi juara kompetisi ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Manchester City yang baru saja menjadi juara Liga Premier musim ini untuk kali keempat secara beruntun, mendominasi penguasaan bola hingga lebih dari 70 persen. 

Meski begitu, pasukan Erik ten Hag yang mengandalkan serangan balik, mampu menciptakan lebih banyak peluang gol di babak pertama. Alejandro Garnacho mencetak gol pertama bagi United pada menit ke-30. Sembilan menit berselang, Setan Merah menggandakan keunggulannya. Kali ini, Kobbie Mainoo yang mencetak gol.

Gol Doku di menit ke-87 mengubah kedudukan menjadi 1-2. Skor ini bertahan hingga laga berakhir. Hasil ini sekaligus menjadi pembalasan dari kegagalan Manchester United pada musim lalu. Ketika itu, mereka gagal menjadi juara setelah dikalahkan City dengan skor 2-1 di final. 

Kemenangan Setan Merah di final ini menggagalkan ambisi Manchester City untuk mencatat rekor baru sebagai tim pertama yang berhasil back-to-back menjadi juara Liga Premier dan Piala FA. 

Video: Instagram/@manchesterunited

Editor: Dwi Oktaviane

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus