Video

Panas dengan Korut, Korsel Tambah 40 Jet Tempur Siluman F-35A

22 Juni 2020 | 22.34 WIB

Ketegangan meningkat di semenanjung Korea antara Korea Utara dan Korea Selatan baru-baru ini saat Korea Selatan mengirim tank dan pasukan ke DMZ. Angkatan Udara Korsel, awal tahun depan, akan dapat 40 tambahan pesawat tempur siluman F-35A. Korea Selatan sudah menerima 13 pesawat tempur F-35A pada 2019.

Unit bisnis LMT Lockheed Martin Corp. memenangkan kontrak modifikasi senilai $ 183 juta untuk F-35 Lightning II. Modifikasi kontrak baru-baru ini mengikuti kesepakatan $ 675 juta yang disetujui Departemen Luar Negeri AS pada April. Ini sebagai bagian dari program penjualan militer asing Pentagon.

Menurut Badan Kerjasama Keamanan Pertahanan, kesepakatan itu akan mendanai dukungan dan layanan untuk pesawat F-35 Korea Selatan, mesin, senjata dan peralatan terkait. Layanan dukungan teknis dan logistik pemerintah dan kontraktor; dan elemen pendukung program lainnya yang terkait juga akan diberikan.

Sumber Video: China Central Television, Youtube/South Korea Military Channel
Sumber Narasi: Peter Suciu/Nationalinterst.com
Editor: Ngarto Februana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum