Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Billie Eilish Ungkap Inspirasi di Balik Rambut Pirang, Ada Ulah Iseng Penggemar

Billie Eilish mengatakn sudah lama menginginkan rambut pirang, tapi sempat takut gagal.

11 Mei 2021 | 13.40 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Billie Eilish menjadi tamu kejutan di Ellen DeGeneres Show pada Selasa, 11 Mei 2021. Dia pertama kali muncul sebagai penggemar di audiensi virtual, lalu Ellen mengajaknya bergabung dengannya untuk wawancara di layar lebar. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penyanyi “Your Power” berusia 19 tahun tampil dengan gaya santai mengenakan sweater abu-abu dan rambut blonde yang sempat bikin heboh penggemar. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ellen bertanya kepada Billie tentang keputusannya mewarnai rambutnya jadi pirang tahun ini. Penyanyi pemenang Grammy itu mengungkapkan apa yang menginspirasinya untuk membuat perubahan besar.

"Aku sudah lama menginginkan rambut pirang. Saya tidak tahu apa yang merasuki saya. Saya melihat hasil edit penggemar ketika saya memiliki rambut hijau. Itu seperti saya, dengan warna rambut apa pun yang saya miliki, dan mereka baru saja mengedit rambut pirang saya dan saya seperti, 'Ah! Sangat sakit! Aku menginginkannya!'" kata Billie.

Sejak itu dia menganggap rambut pirang adalah impian. Dia tidak berpikir itu akan terjadi karena rambutnya telah melalui banyak hal. Jika dia melakukannya mungkin rambutnya akan jadi rusak. 

"Saya pikir saya akan membakar semuanya jika saya mencoba, tetapi saya berhasil!"

Dia mengatakan perlu usaha keras untuk mewujudkan rambut pirangnya. Dia harus bersabar dengan prosesnya selama enam minggu. Dia memulainya pada 16 Januari 2021, lalu menunggu dua minggu lagi untuk proses berikutnya. 

Selama proses itu, Billie menggunakan wig yang dirancang sama dengan rambut hijau ikoniknya, termasuk saat menghadiri Grammy Awards 2021 pada 14 Maret 2021. 

Dia baru mengungkapkannya dalam klip singkat yang menunjukkan kolaborasinya dengan Rosalia, "Lo Vas a Olividar". Eilish tersenyum ke arah kamera selama beberapa detik sebelum sedikit mengangkat wig dan tertawa terbahak-bahak.

Baca juga: Billie Eilish Ubah Warna Rambut Hijau Ikoniknya jadi Blonde

Penata rambut penyanyi itu, Lissa Renn, mengungkapkan bahwa Eilish sebenarnya telah mengenakan wig selama berminggu-minggu.

Dia baru memamerkan rambut pirangnya dalam sebuah unggahan video di Instagram, Rabu, 17 Maret 2021. Meskipun warnanya mengejutkan, penggemarnya sudah mengantisipasi perubahan rambutnya dalam beberapa bulan ini.

Pada Desember lalu, peraih penghargaan Record of The Year untuk lagu "Everything I Wanted" itu mengumumkan akan melakukan perubahan pada rambutnya setelah film dokumenternya, Billie Eilish: World's A Little Blurry, keluar. 

JUST JARED | PEOPLE




Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus