Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - All New Daihatsu Xenia resmi diluncurkan di pameran GIIAS 2021 hari ini, Kamis, 11 November 2021. PT Astra Daihatsu Motor pun meluncurkan daftar harga mobil baru tersebut.
“Unit sudah ada di dealer hari ini, dikirimkan ke konsumen akhir bulan ini,” kata Marketing Director dan Corporate Planning Communication Director PT Astra Daihatsu Motor Amelia Tjandra saat ditemui Tempo di Booth Daihatsu GIIAS 2021 di ICE, BSD, Tangerang, pada hari ini.
Mobil MPV All New Daihatsu Xenia terbaru tersedia dalam 12 tipe, yakni 1.3 M M/T, 1.3 X MT, 1.3 X CVT, 1.3 R MT, 1.3 R MT ADS, 1.3 R CVT, 1.3 R CVT ADS, 1.5 R MT, 1.5 R MT ADS, 1.5 R CVT, 1.5 R CVT ADS, dan 1.5 R CVT ASA.
Soal harga, All New Daihatsu Xenia dipasarkan dengan harga mulai Rp 190.900.000 untuk varian terendah hingga Rp 242.400.000 untuk yang tertinggi.
Berikut daftar harga mobil baru All New Daihatsu Xenia on the road (OTR) DKI Jakarta:
1. ALL NEW XENIA 1.3 M MT 190.900.000
2. ALL NEW XENIA 1.3 X MT 193.900.000
3. ALL NEW XENIA 1.3 X CVT 209.200.000
4. ALL NEW XENIA 1.3 R MT 204.000.000
5. ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS 213.000.000
6. ALL NEW XENIA 1.3 R CVT 219.300.000
7. ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS 228.300.000
8. ALL NEW XENIA 1.5 R MT 221.000.000
9. ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS 230.000.000
10. ALL NEW XENIA 1.5 R CVT 233.700.000
11. ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS 242.700.000
12. ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA 242.400.000.
“Harga tersebut sudah mendapatkan insentif PPnBM hingga akhir tahun. Di tahun depan kami akan sesuaikan lagi harganya mengikuti aturan pemerintah,” ucap Amelia tentang daftar harga mobil baru Daihatsu Xenia.
Baca: Daftar Harga Mobil Bekas Daihatsu, Terios dan Luxio Termahal
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini