Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Gemasnya Chef Yaya Putri Farah Quinn Membuat Pepaya Milk Jelly untuk Buka Puasa

Farah Quinn membiarkan putrinya Amaira atau yang disapa Yaya membuat pepaya milk jelly sendiri

1 Mei 2021 | 11.02 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jika biasanya Farah Quinn yang mendemonstrasikan resep buatannya, kali ini ia melibatkan anak keduanya, Amaria atau yang bisa disapa Yaya dalam vlog Youtube terbarunya. Yaya membuat resep Papaya Jelly untuk buka puasa. Dia nampak seperti chef memakai celemek pink, tak ketinggalan pita besar menghias rambutnya yang ditata bun di tengah, serta boneka kesayangannya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Resep untuk berbuka puasa ini sangat simpel dan sehat. Dan yang pasti tak kalah serunya dengan melihat aksi Yaya memasak di dapur. “Video YouTube Perdana Chef Yaya gumush (2 thn 6 bln) ingin berbagi resep untuk berbuka puasa yaitu “Papaya Jelly” yang refreshing, simple dan sehat,” tulis Farah Quinn dalam unggahan di Instagram-nya. “Teman-teman harus lihat atraksi kegemasannya di dapur. Menghibur sekali.”

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di awal vlog, Yaya sangat fasih menyapa para penontonnya. “Hai teman-teman, adek mau bikin papaya jelly buat buka puasa,” ujarnya dalam vlog yang diunggah Sabtu, 1 Mei 2021. Langkah pertama yang dilakukannya adalah memasukkan gelatin lalu dicampurkan dengan 3 sendok makan air, lalu didiamkan. Yaya kemudian menuangkan madu ke dalam mangkuk besar. Sesekali ia menengok ke sekelilingnya seolah mencari bantuan.

Begitu ia harus menuangkan susu hangat, Yaya meminta bantuan Farah Quinn. “Mamong (panggilan untuk Farah Quinn) bantu adek,” ujarnya. Farah membantunya memasukkan susu hangat, sambil menjelaskan alasan harus menggunakan susu hangat agar gelatinnnya bisa meleleh.

Setelah susu dituang, Yaya mengaduk adonan susu dan madu sampai tercampur rata dengan perlahan. Farah mengingatkan agar mengaduknya pelan-pelan dan sambil memegang mangkuk. Saat Yaya ingin memasukkan gelatin, rupayanya gelatin itu menempel di mangkuk. Dia menggunakan spatula untuk untuk memasukkannya. Namun ternyata masih menempel.

Anak kedua Farah Quinn, Amaira atau yang disapa Chef Yaya membuat pepaya milk jelly. (Tangkapan layar Youtube Farah Quinn Official)

Dengan perlahan Yaya memasukkan gelatin, hingga Farah berulang kali menawarkan bantuan. “Adek mau dibantu,” tanya Farah. Yaya menjawabnya singkat, “Enggak”. Farah kemudian menghampirinya dan menawarkan untuk membantu memegang mangkuk agar Yaya lebih mudah memasukkan gelatin.

Yaya kembali mengaduk gelatin ke dalam adonan susu sampai rata. Setelah itu dia memasukkan adonan gelatin ke dalam pepaya yang sudah dibelah dan dibersihkan bijinya. Lagi-lagi ia nampak kesulitan memasukkan adonan gelatin, hingga tangannya lengket. Dia kemudian memakai sarung tangan plastik untuk memudahkan dan mencegah adonan menempel di tangannya. “Adek enggak suka tangannya lengket,” ujarnya.

Setelah papaya penuh dengan adonan gelatin, lalu didiamkan di kulkas minimal 6 jam. Lalu potong-potong pepaya dan sajikan. “Teman-teman iniyang sudah keras, kita cobain ya, ambil satu yang ini,” kata Yaya. “Teman-teman jangan lupa cobain di rumah ya.”

Nah, jika Anda tertarik dengan resep Pepaya Milk Jelly ala Chef Yaya dan Farah Quinn untuk berbuka puasa, ini resepnya:
- 300 gram pepaya
- 300 mililiter susu
- 8 gram bubuk gelatin
- 2 sendok makan madu

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus