Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Kemiripan Won Jin Ah dengan Go Mi Ran dalam Melting Me Softly

Won Jin Ah memiliki alasan khusus berperan dalam drama Korea terbaru Melting Me Softly

29 September 2019 | 19.38 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Aktris Korea Won Jin Ah. Instagram/@j0i3n2a9

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea terbaru Melting Me Softly pertama kali ditayangkan pada Sabtu, 28 September 2019. Drama komedi romantis itu diperankan oleh Ji Chang Wook, Won Jin Ah dan Yoon Se Ah. Ceritanya tentang seorang pria dan wanita yang berpartisipasi dalam sebah proyek di mana mereka akan dibekukan selama 24 jam. Tapi karena ada skema misterius kedua orang ini baru bangun 20 tahun kemudian.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melting Me Softly jadi drama ketiga bagi aktris Won Jin Ah. Dia mengaku memiliki alasan khusus tertarik dengan cerita drama tersebut. Won Jin Ah telah berperan sebagai Go Mi Ran, seorang karyawan paruh waktu di sebuah stasiun penyiaran.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Mi Ran adalah orang yang bersemangat dan berani yang menantang dirinya sendiri untuk melakukan hal-hal yang tidak bisa dilakukan orang lain. Saya sedang mencari untuk mencoba karakter yang baru bagi saya, dan kemudian saya menemukan Melting Me Softly,” ujar Jin Ah seperti dilansir dari laman Soompi.

Won Jin Ah. soompi.com

Aktris berusia 28 tahun itu menjelaskan bahwa ia memiliki kesamaan dengan tokoh Go Mi Ran. Won Jin Ah mengaku telah mencoba sejumlah pekerjaan paruh waktu yang berbeda di masa lalu. "Sebelum secara resmi memulai karir di dunia akting, saya mencoba setiap pekerjaan paruh waktu yang saya dapat seperti Mi Ran,” ujarnya. "Saya selalu ingin mencoba akting yang membutuhkan banyak gerakan tubuh , dan melalui drama ini, saya mendapat kesempatan untuk melakukannya dengan mencoba menerbangkan kawat, mengemudi, dan banyak lagi. Itu adalah pengalaman yang luar biasa dan menyenangkan. ”

Won Jin Ah menambahkan dalam drama Melting Me Softly, ada sebuah kisah yang tidak terduga akan terbuka. “Ini adalah drama yang sangat menarik. Kami berencana untuk terus menunjukkan adegan-adegan yang menarik, dan Anda harus siap karena akan sulit menahan tawa Anda,” ujarnya. “Kami melakukan yang terbaik bagi pemirsa untuk bersenang-senang dan tersentuh oleh drama. Karena drama ini adalah tantangan yang berarti dan upaya untuk aktris Won Jin Ah, saya harap penonton juga bersenang-senang sambil menontonnya. ”

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus