Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Bogor - PT KCI akan menyiapkan moda transportasi pengganti yaitu bus bagi penumpang KRL Bogor setelah peristiwa KRL anjlok di Kebon Pedes, pada Minggu pagi, 10 Maret 2019. Bus penumpang ini disiapkan ke beberapa tujuan seperti Bekasi hingga Kampung Rambutan.
Baca: Cerita Penumpang Berangkat Awal dan Rogoh Kocek Imbas KRL Anjlok
Menurut Humas PT KCI, Eva Chairunnisa puluhan bus ini antaranya Bogor-Bekasi 11 unit, Bogor-Kampung Rambutan 3 unit, dan Bogor Lebak-Bulus 10 unit dan disiapkan 15 armada bus sebagai cadangan.
Selain itu, disiapkan bus Angkutan Perbatasan Terintegrasi Bus TransJakarta (APTB) rute Bogor (Bubulak) ke Rawamangun, Blok M, dan Grogol 30 unit.
Senin pagi ini, sejak pukul 05.00 Wib, satu jalur KRL di perlintasan Kebon Pedes, Tanah Sereal, Kota Bogor sudah dapat dilalui. Namun evakuasi terus berjalan, termasuk perbaikan prasarana.
"Tapi untuk jalur satunya belum, di mana masih terdapat tiga gerbong yang anjlok dan nantinya diharapkan dapat selesai pada pukul 10.00 WIB," kata Eva pada Senin pagi.
Baca: KRL Anjlok, Penumpang Mengeluh Cuma ke Bojonggede 2 Jam
Direktur PT KAI Edi Sukmoro membenarkan telah menyiapkan bus bagi penumpang setia KRL yang hendak menuju ke sejumlah lokasi pasca KRL anjlok di Kebon Pedes. "Itu sudah dibicarakan dengan Direktorat Jenderal Kementerian Perhubungan terkait melesetnya perkiraan waktu dan moda transportasi pengganti untuk masyarakat," katanya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini