Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Malam Tahun Baru 2018, Pengunjung Ancol Diimbau Datang Lebih Awal

Pengunjung Taman Impian Jaya Ancol pada perayaan tahun baru 2018 diperkirakan mencapai 280 ribu orang.

30 Desember 2017 | 15.39 WIB

Acara malam tahun baru 2018 di Putri Duyung Ancol
Perbesar
Acara malam tahun baru 2018 di Putri Duyung Ancol

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pengunjung Pantai Ancol pada perayaan tahun baru 2018 diperkirakan mencapai 280 ribu orang. Untuk menghindari penumpukan di pintu masuk, Manager Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Rika Lestari mengimbau agar pengunjung datang lebih awal. “Kami imbau datang sebelum pukul 19.00 agar mudah masuk,” kata dia, Jumat, 29 Desember 2017.

Pengelola telah menyiapkan tiga zona parkir, yaitu zona parkir timur, parkir barat, dan parkir tengah. Zona timur terletak di area Pantai Carnaval yang mampu menampung 8.000 mobil dan 16 ribu sepeda motor. Zona tengah terletak di area parkir gondola dengan kapasitas 7.000 sepeda motor. Sedangkan, zona barat terletak di area parkir Ecovention dan Pasar Seni dengan kapasitas 11 ribu sepeda motor dan 5.000 mobil.

Rika mengatakan tiga kantong parkir itu mampu menampung sekitar 13 ribu mobil dan 33 ribu sepeda motor. Pembagian zonasi parkir itu hanya berlaku mulai 31 Desember 2017, pukul 05.00, hingga 1 Januari 2018, pukul 23.00.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Untuk memudahkan pengunjung menuju kantong parkir yang tersedia, kata Rika, Ancol membuat skema arus masuk pengunjung. Mereka yang tiba sebelum pukul 09.00, diarahkan ke pintu masuk Carnaval. Sedangkan pengunjung yang datang di atas jam itu dapat masuk melalui Gerbang Barat, Gerbang Timur, Gerbang Marina, dan Gerbang Carnaval. “Hal itu dilakukan agar zona parkir Pantai Carnaval yang punya kapasitas parkir paling besar terisi lebih dulu,” kata dia.

Rika mengatakan untuk memobilisasi pengunjung ke kawasan rekreasi yang dituju pihaknya menyiapkan 112 bus Wara-Wiri dan tiga rangkaian Kereta Sato-Sato yang beroperasi 24 jam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Rika menuturkan Ancol menyiapkan sejumlah pertunjukan dalam menyambut tahun baru 2018. Pertunjukan tersebut antara lain konser musik, pertunjukan seni-budaya dari sejumlah daerah di Indonesia, dan puncaknya pertunjukan 32 ribu kembang api. Tontonan itu disebar di lima lokasi, yakni Pantai Carnaval, Pantai Lagoon, Pasar Seni, Taman Lumba-Lumba, dan Putri Duyung.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus