Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Penyemprotan Disinfektan Dilakukan di 8 Ruas Jalan Utama Jakbar

Penyemprotan disinfektan dilakukan dari perbatasan Tangerang hingga Jalan Letjen S. Parman tepatnya di perbatasan lampu merah Slipi.

1 Juni 2020 | 10.47 WIB

Petugas Damkar Jakarta Selatan melakukan penyemprotan disinfektan di ruas jalan protokol wilayah Jakarta Selatan, untuk mencegah penyebaran virus corona penyebab COVID-19, Sabtu, 30 Mei 2020. ANTARA/HO-Damkar Jakarta Selatan
Perbesar
Petugas Damkar Jakarta Selatan melakukan penyemprotan disinfektan di ruas jalan protokol wilayah Jakarta Selatan, untuk mencegah penyebaran virus corona penyebab COVID-19, Sabtu, 30 Mei 2020. ANTARA/HO-Damkar Jakarta Selatan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Petugas pemadam kebakaran Jakarta Barat kembali melakukan penyemprotan disinfektan di delapan ruas jalan utama di wilayah tersebut untuk mencegah Covid-19.

"Penyemprotan didukung delapan unit pompa dengan 40 orang anggota," kata Kepala Seksi Operasi Damkar Jakarta Barat Eko Sumarno di Jakarta, Minggu, 31 Mei 2020.

Penyemprotan disinfektan dilakukan dari perbatasan Tangerang hingga Jalan Letjen S. Parman tepatnya di perbatasan lampu merah Slipi. Satu ruas jalan dilakukan disinfeksi oleh lima petugas damkar.

Titik pertama penyemprotan disinfektan dilakukan di rute perbatasan Tangerang sampai dengan Sumur Bor Jalan Daan Mogot, kemudian ruas jalan kedua di Cengkareng, yakni rute Sumur bor sampai dengan Lampu merah Pesing Daan Mogot.

Ruas jalan ketiga disinfeksi, yakni rute lampu merah Pesing Jalan Daan Mogot sampai lampu merah Tomang di Jalan Letjen S. Parman, dari Kebon Jeruk lampu merah Tomang sampai dengan lampu merah Slipi Jalan Letjen S. Parman.

Titik kelima penyemprotan disinfektan di lampu merah Slipi sampai dengan lampu merah Tomang Jalan S. Parman. "Titik keenam akan dilakukan di lampu merah Tomang Jalan Letjen S. Parman sampai dengan lampu merah Pesing Jalan Daan Mogot. Selanjutnya dari Pesing terus lakukan penyemprotan di Jalan Daan Mogot hingga perbatasan Tangerang," ujar Eko.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus