Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Forum Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) DKI Jakarta, Alvinaldy Fitrah, berharap pelajar Indonesia bisa menunjukkan eksistensi dalam berpendapat di ruang publik. Aksi 'Santuy (Banget)' berupa bersih-bersih coretan sisa demonstrasi di DPR RI, Jumat 4 Oktober 2019, dianggap sebagai momentum langkah awalnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kami pelajar juga punya hak-hak politik dan suara. Ini merupakan momentum bagi pelajar untuk kembali didengar oleh negara," kata Alviandy saat mengikuti acara 'Santuy (Banget)' di area Gelora Bung Karno atau GBK Senayan, Jakarta Pusat, Jumat.
Ia pun menambahkan harapannya agar tidak ada lagi pemisahan antara STM, SMK, dan SMA atau pun pendidikan menengah atas sederajat. Menurut dia, semakin banyak kegiatan positif yang dilakukan oleh pelajar-pelajar Indonesia, stigma negatif masyarakat tentang pelajar yang anarkistis tidak terjadi lagi.
"Agar masyarakat luas memandang pelajar bukan cuma turun ke jalan saja dan demonstrasi. Tapi ada juga pelajar yang bersatu. Kami melakukan aksi secara damai," kata Alviandy menambahkan.
Ia mencontohkan salah satu kegiatan yang positif adalah dengan menjaga kebersihan lingkungan dan ketertiban sosial. Forum OSIS DKI Jakarta termasuk ke dalam bagian kelompok Aktivi (Z) yang terdiri dari pelajar- pelajar SMA yang mengikuti kegiatan bertajuk aksi 'Santuy (Banget)' untuk membersihkan coretan-coretan yang tersisa di fasilitas publik pasca rangkaian demonstrasi di DPR RI akhir September.
Para peserta aksi ini menilai kegiatan mengecat tembok yang penuh coretan pasca demo itu merupakan cara mereka mengekspresikan pendapat mereka sebagai masyarakat Indonesia. "Iya ini salah satu bentuk kami juga buat tunjukkan aspirasi, kami sih sukanya aksi yang 'santuy'," kata salah satu peserta aksi 'Santuy (Banget)' bernama Karlo saat ditemui di lokasi yang akan mereka cat.
Mereka belum bersedia merinci, berapa anggaran yang disiapkan untuk melakukan kegiatan itu seperti untuk pembelian cat dan lainnya, termasuk sumber dananya. Mereka membersihkan atau menutup coretan di tiang-tiang bekas pembangunan monorail di Jalan Asia Afrika.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Seperti diketahui, rangkaian demonstrasi di DPR RI tidak hanya melibatkan mahasiswa tapi juga pelajar. Sayang, demonstrasi hanya diisi bentrokan dengan aparat polisi hingga berlanjut kerusuhan di beberapa lokasi. Pelajar melakukannya mengikuti seruan di media sosial 'Pergerakan STM Sejabodetabek'.