Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Iklan yang muncul secara tiba-tiba di layar ponsel Samsung sering kali mengganggu aktivitas penggunaan gawai. Iklan dalam bentuk push notification ini juga sering menutupi notifikasi penting. Karena itu, mengetahui cara menghilangkan iklan di HP Samsung sangatlah penting.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Beberapa iklan yang muncul di HP Samsung mungkin berasal dari aplikasi yang diunduh. Bahkan, terkadang iklan tersebut dapat menyisipkan malware yang berbahaya bagi ponsel. Lalu, bagaimana cara menghilangkan iklan di HP Samsung?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Menghilangkan iklan via Google Play Store
Jika Anda melihat iklan muncul di layar kunci, beranda, atau dalam aplikasi pada perangkat Samsung, kemungkinan besar hal ini disebabkan oleh aplikasi pihak ketiga.
Untuk menghapus iklan tersebut, Anda perlu menonaktifkan atau menghapus aplikasi yang bersangkutan dari perangkat Galaxy Anda. Berikut langkah-langkahnya.
1. Buka aplikasi Google Play Store.
2. Pilih ikon tiga garis di pojok kiri atas.
3. Klik menu "My apps & games".
4. Kemudian pilih tab "INSTALLED".
5. Klik "Alphabetical" dan pilih "Last used".
6. Pilih aplikasi pihak ketiga yang terakhir digunakan dan hapus instalasinya hingga iklan tidak lagi muncul di perangkat Galaxy Anda.
2. Menghilangkan iklan via Chrome
Iklan yang sering muncul secara tiba-tiba di HP Samsung juga bisa berasal dari situs yang Anda buka melalui Chrome. Untuk itu, pengguna Samsung dapat menghilangkan iklan yang sering muncul melalui Google Chrome. Berikut cara melakukannya:
1. Buka aplikasi Google Chrome.
2. Di halaman utama, klik tiga titik di pojok kanan atas.
3. Pilih menu "Settings".
4. Gulir ke bawah dan temukan menu "Site settings".
5. Ketuk "Pop-up and redirects" dan pastikan pengaturan ini dimatikan.
6. Kembali ke "Site settings" dan pilih menu "Ads". Pastikan pengaturan ini juga dimatikan.
3. Menghilangkan iklan lewat Samsung Internet
Langkah terakhir untuk menghilangkan iklan yang terus muncul di HP Samsung adalah melalui Samsung Internet. Berikut cara melakukannya:
1. Buka aplikasi Samsung Internet.
2. Di halaman utama, klik tab tiga garis di pojok kanan bawah.
3. Pilih menu "Settings".
4. Pilih menu "Sites and Downloads".
5. Geser toggle "block pop-ups" untuk mengaktifkan fitur pemblokiran pop-up.
6. Kembali ke menu "Samsung Internet" dan pilih "Ad blockers" untuk memblokir iklan.
7. Unduh pemblokir iklan yang disarankan, seperti Adblock Fast, Adguard Content Blocker, atau Adblock Plus for Samsung.
RIZKI DEWI AYU
Pilihan Editor: Cara Melihat Pesan WhatsApp yang Dihapus di HP Samsung