Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Cara Mudah Berhenti Berlangganan Email di Gmail

Gmail memiliki fitur unsubscribe newsletter. Berikut ini caranya.

10 Februari 2022 | 09.44 WIB

Logo Gmail. Kredit: Google Play
Perbesar
Logo Gmail. Kredit: Google Play

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gmail menjadi salah satu layanan dari Google yang membantu masyarakat dalam pekerjaan. Gmail juga menciptakan fitur-fitur baru yang memudahkan penggunanya. Salah satunya yaitu fitur unsubscribe newsletter.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Fitur ini membantu pengguna Gmail untuk berhenti berlangganan pada email-email yang mengganggu atau spam. Biasanya email-email ini akan mengirimkan sebuah pesan terus menerus kepada pemilik email.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jika email spam ini terus muncul, Gmail akan cepat penuh. Untuk menghindari hal ini, pengguna Gmail bisa melakukan beberapa hal berikut seperti dikutip dari laman support.google.com:

1. Blok email pengirim

Saat memblokir pengirim, maka pesan yang dikirimkan akan masuk ke dalam folder spam. Caranya yaitu:
- Buka Gmail melalui komputer
- Buka pesan
- Di kanan atas, klik Lainnya.
- Klik Blokir [pengirim].

Namun jika tidak sengaja memblokir seseorang, Anda dapat membuka blokirnya menggunakan langkah yang sama.

2. Berhenti berlangganan email massal

Cara kedua yaitu menggunakan tautan berhenti berlangganan. Caranya yaitu:
- Buka Gmail di komputer
- Buka email dari pengirim yang ingin dihentikan langganannya
- Di samping nama pengirim, klik Berhenti Berlangganan atau Ubah Preferensi. Jika tidak melihat opsi ini, ikuti langkah-langkah di atas untuk memblokir pengirim atau menandai pesan sebagai spam.

Meski sudah melakukan langkah ini, mungkin perlu waktu beberapa hari hingga email berhenti setelah Anda berhenti berlangganan (unsubscribe).

WINDA OKTAVIA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus