Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Google Drive Ternyata Menerapkan Limit Jumlah Berkas yang Bisa Diunggah

Masalah ini ditemukan oleh pengguna yang telah memiliki total lima juta berkas di Google Drive.

3 April 2023 | 09.19 WIB

Pencarian Google Drive untuk pengguna Android. google.com
Perbesar
Pencarian Google Drive untuk pengguna Android. google.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta Baru-baru ini layanan Google Drive milik Google memperoleh sejumlah keluhan dari penggunanya terkait masalah penyimpanan. Masalah tersebut adalah adanya batas jumlah berkas yang bisa diunggah pada penyimpanan Google Drive mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berdasarkan laporan dari Ars Technica, Google Drive ternyata menerapkan batas jumlah unggahan berkas yang baru. Ini membatasi jumlah file yang dapat disimpan pengguna di akun mereka terlepas dari berapa pun ukurannya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hal ini membuat pengguna yang telah mencapai batas maksimal jumlah berkas tak bisa mengunggah atau mencadangkan berkas di Google Drive, bahkan bagi pengguna berbayar Google Workspace dan Google One. Keluhan itu pertama kali mencuat pada pada Februari lalu dan kini semakin bertambah.

Masalah ini ditemukan oleh pengguna yang telah memiliki total lima juta berkas di Google Drive, ketika mereka mencoba untuk mengunggah berkas kembali, muncul notifikasi bahwa batas penyimpanan mereka telah penuh.

“Akun ini telah melampaui batas pembuatan 5 juta item. Untuk membuat lebih banyak item, pindahkan item ke tempat sampah dan hapus selamanya,” demikian bunyi notifikasi tersebut.

Namun, salah satu pengguna melaporkan bahwa ada tujuh juta item yang disimpan di akunnya sebelum Google memberlakukan batasan ini. Sekarang, pengguna tidak dapat menambahkan berkas baru. Selain itu, file yang disimpan di Google Drive mereka sekarang hanya ditampilkan dalam mode "hanya baca".

Mengutip Gadgets Now, Google dilaporkan telah mengkonfirmasi batas kepada beberapa pengguna yang menyampaikan keluhan melalui support. Namun, perusahaan belum mengumumkan secara resmi pembatasan. Laporan tersebut menyebutkan bahwa perusahaan belum memberikan peringatan apa pun kepada pengguna yang telah mencapai atau melewati batas.

Google juga menjelaskan alasan diberlakukannya pembatasan tersebut. Mereka mengklaim bahwa kebijakan ini akan "melindungi untuk mencegah penyalahgunaan" dari sistemnya "yang mungkin berdampak pada stabilitas dan keamanan" yang sama. Perusahaan juga menyebutkan bahwa jumlah pengguna yang terpengaruh oleh perubahan ini “sangat kecil”.

Google mengklarifikasi bahwa batas ini hanya berlaku untuk jumlah item yang dapat dibuat oleh satu pengguna, tetapi tidak memengaruhi batas total berkas di Google Drive. Ini termasuk berkas yang diunggah ke folder bersama oleh pengguna lain.

Pilihan editor : Google Umumkan Fitur Keamanan Baru Gmail untuk Workspace

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus