Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Google Play Punya Widget Baru, Permudah Pencarian Aplikasi di Android

Widget bukan lagi elemen dekoratif untuk layar utama. Fitur ini memperkuat koneksi pengguna gawai dengan aplikasi andalan masing-masing.

12 Maret 2025 | 13.44 WIB

Cara mengganti akun pembayaran Google Play dapat dilakukan dengan praktis dan mudah. Berikut ini beberapa langkah yang bisa Anda ikuti. Foto:  TechCrunch
Perbesar
Cara mengganti akun pembayaran Google Play dapat dilakukan dengan praktis dan mudah. Berikut ini beberapa langkah yang bisa Anda ikuti. Foto: TechCrunch

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Google mengumumkan pembaruan sistem widget di Android untuk mempermudah pencarian aplikasi. Bagi pengembang aplikasi, perubahan ini bisa membantu menjangkau lebih banyak pengguna baru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip dari Tech Crunch, Google menambahkan lencana visual baru pada Play Store. Lencana itu muncul pada halaman rincian aplikasi, sebagai penanda adanya widget. Pengguna juga bisa mencari aplikasi dengan widget melalui filter pencarian khusus di Google Play.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Merujuk ulasan tersebut, Widget tak sekadar dirancang sebagai elemen dekoratif untuk layar utama. Fitur ini juga bisa meningkatkan keterlibatan pengguna dengan suatu aplikasi. “Membantu menjaga aplikasi tetap diingat karena terus menampilkan pembaruan di layar utama mereka,” begitu bunyi ulasan Tech Crunch, dikutip pada Rabu, 12 Maret 2025. 

Google juga meluncurkan halaman ‘Editorial’ yang dikurasi untuk menampilkan aplikasi dengan widget berkualitas. Halaman ini mengedukasi pengguna tentang manfaat widget, sekaligus membantu pengembang memperluas jangkauan aplikasi mereka.

Pembaruan ini akan tersedia untuk perangkat android, mencakup ponsel, tablet, dan perangkat lipat. Google berharap langkah ini dapat memberikan pengalaman lebih baik bagi pengguna. Para pengembang aplikasi juga didorong menghadirkan widget yang fungsional dan menarik.

Salah satu aplikasi yang aktif mengembangkan fungsi widget adalah WhatsApp. Layanan perpesanan itu sedang menguji widget baru yang membantu pengguna mengakses Meta AI secara langsung.

Masih dalam pengembangan, widget WhatsApp itu menawarkan tiga pintasan utama, yakni membuka chat dengan Meta AI, mengirim gambar, dan memulai interaksi suara dengan chatbot. Selain memberikan akses cepat, ukuran widget tersebut juga dapat disesuaikan dengan tampilan layar utama ponsel pengguna.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus