Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Huawei memperkenalkan smartwatch teranyarnya, Huawei Watch Fit 3, dan direncanakan mulai dijual di Indonesia pada 21 Mei 2024 mendatang. Teknologi Huawei Watch Fit 3 diklaim mengalami peningkatan dari generasi sebelumnya, terkhusus di bagian user experience dan tampilan layarnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Huawei melengkapi lini produk wearable terbarunya di edisi jam tangan pintar. Sesuai dengan modelnya yang mengusung tema 'fit', artinya smartwatch ini dipastikan cocok dan nyaman dipakai di tangan pengguna," kata Training Director Huawei Device Indonesia, Edy Supartono, saat konferensi pers di Jakarta, Senin, 13 Mei 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Huawei Watch Fit 3 akan hadir dengan lima varian warna untuk menambah daya tarik pembelinya. Mulai dari hitam, merah muda, hijau, putih dan abu-abu. Material yang dipakai untuk strip atau talinya dihiasi nylon.
Untuk pasar Indonesia, kata Edy, Huawei Watch Fit 3 memang produk yang baru. Sebab perangkat ini baru mulai dijual pada pekan depan. Namun untuk peluncurannya di pasar global sejak 7 Mei lalu di Dubai.
Terdapat fitur khusus yang ditingkatkan untuk perangkat wearable ini, di antaranya pada bagian mode kesehatan dan tampilan layarnya. "Pada mode kesehatan, perangkat ini didukung oleh manajemen kalori dan pola hidup sehat. Mampu untuk mengatur durasi gerak, jalan, kebutuhan cairan tubuh hingga makanan apa saja yang harus dikonsumsi pengguna," ucap Edy. Ia juga membeberkan bahwa perangkat ini tahan hingga 10 hari pemakaian normal.
Soal konektivitasnya, kata Edy, Huawei Watch Fit 3 sudah didukung oleh semua perangkat teknologi. Artinya, perangkat yang memakai sistem operasi iOS, Android dan semacamnya bisa terhubung dengan jam tangan pintar ini.
Edy menambahkan, Huawei Watch 3 Fit cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Desainnya artistik lewat hiasan warna di bezel jam. Mode kesehatan dan olahraga yang mendukung untuk kebugaran pengguna, menjadikan perangkat ini bisa digunakan ketika olahraga maupun rapat di kantor atau aktivitas nongkrong di luar ruangan.
Meski sudah membeberkan segudang kecanggihan dan keunggulan produknya, namun Edy masih merahasiakan harga untuk perangkat wearable ini di pasar Indonesia. Sebab jam tangan pintar ini baru bisa dipesan 21 Mei hingga 18 Juni mendatang untuk first sale. Huawei bakal mengonfirmasi detail harganya saat momen perdana peluncuran di Indonesia.