Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Info Terbaru dari Windows 11: Nantikan Oktober, Desain Baru Microsoft Office

Microsoft mengisyaratkan waktu rilis Windows 11 pada Oktober 2021.

29 Juni 2021 | 15.32 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Windows 11. Foto: Microsoft

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Microsoft mengisyaratkan waktu rilis Windows 11 pada Oktober 2021. Dalam pengumumannya, raksasa perangkat lunak itu hanya menyebutkan bahwa sistem operasi desktop itu akan hadir pada musim liburan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Bersemangat untuk mengubahnya ke Windows 11. Tak bisa menunggu sampai Oktober!” kata Stevie Bathiche dari Surface Team kepada pimpinan di bagian perangkat dan Windows, Panos Panay, dalam aplikasi percakapan Microsoft Teams, seperti yang tampak dalam tangkapan layarnya dan dikutip dari The Verge, Senin, 28 Juni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bathiche mengisyaratkan tanggal rilis Windows 11, perangkat keras Surface baru, atau kemungkinan keduanya pada Oktober. Pesan tersebut juga diperkuat oleh sumber yang mengetahui rencana Microsoft bahwa perusahaan akan merilis Windows 11 pada Oktober, siap untuk perangkat baru dari Original Equipment Manufacturer (OEM). 

Petunjuk Microsoft tampaknya fokus pada 20 Oktober sebagai kemungkinan tanggal peluncuran untuk Windows 11. Sebagian besar gambar pers Microsoft untuk Windows 11 menyertakan tanggal 20 Oktober di bilah tugas, di samping waktu yang disetel ke 11:11 AM.

Gambar lainnya juga mencakup tanggal 6 Oktober. Di samping petunjuk dari Microsoft sendiri, Walmart juga menjanjikan peningkatan gratis Windows pada Oktober 2021 bila tersedia di beberapa laptop yang saat ini dijualnya.

Microsoft telah berjanji untuk memberikan Windows 11 sebagai pemutakhiran gratis untuk PC Windows 10 yang memenuhi syarat dan pada PC baru mulai liburan ini. Namun, Microsoft masih perlu mengklarifikasi mesin mana yang memenuhi syarat untuk peningkatan Windows 11.

Perusahaan merilis spesifikasi minimum minggu lalu yang tampaknya hanya menyarankan Generasi ke-8 dan perangkat yang lebih baru. Microsoft telah menjanjikan posting blog yang akan sepenuhnya merinci peningkatan untuk Windows 11.

Kabar lainnya, Microsof Office versi Windows 11 yang akan memiliki versi Arm 64-bit asli, untuk meningkatkan kinerja pada dokumen besar atau berisi gambar, dan dukungan untuk add-in 64-bit. Versi baru Office saat ini dalam versi beta, tersedia untuk Office Insider.

Microsoft juga mengumumkan desain ulang Office. Meskipun menggunakan desain yang mirip Windows 11, itu akan tersedia pada pratinjau Windows 11 atau Windows 10. Selain desain baru, Office juga akan beradaptasi dengan mode terang/gelap.

Selain berada dalam program Office Insider, mereka yang ingin menguji Office 64-bit di mesin Arm Windows juga harus menjalankan Windows 11 Insider Preview. Juga harus menghapus instalan Office versi 32-bit yang mungkin telah mereka instal sebelum menginstal ulang Office dan memperbarui ke versi beta.

Jika menjalankan Office beta di Windows 10 atau Windows 11, pengguna harus dapat mengaktifkan desain ulang dari panel di Word, Excel, PowerPoint, atau OneNote.

THE VERGE

Zacharias Wuragil

Zacharias Wuragil

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus