Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Meteran listrik merupakan perangkat penting dalam setiap rumah atau gedung yang berfungsi untuk mengukur dan memantau penggunaan listrik. Bagi masyarakat yang menggunakan meteran listrik pulsa atau token, ternyata terdapat beberapa kode rahasia yang memiliki sejumlah fungsi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kode-kode rahasia ini dapat dimanfaatkan untuk beberapa hal seperti mengecek kondisi meteran token, mengetahui jumlah daya yang digunakan, hingga memeriksa sisa KWH. Dikutip dari berbagai sumber, berikut daftar kodenya dari berbagai merek meteran listrik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kode Meteran Listrik Digital Merek STAR
- 07 enter = Memeriksa sisa KWH yang tersisa pada meteran.
- 12 enter = Memeriksa batas minimal alarm yang telah ditetapkan.
- 37 enter = Memeriksa delay alarm dalam menit.
- 65 enter = Memeriksa ID Meter Listrik Prabayar yang terhubung.
- 76 enter = Memeriksa jumlah KWH yang terakhir kali diisi.
Kode Rahasia Meteran Listrik Merek CONLOG
- #1# = Memeriksa daya rata-rata yang digunakan.
- #2# = Memeriksa jumlah KWH pemakaian terakhir.
- #6# = Memeriksa jumlah KWH yang dimasukkan terakhir.
- #11# = Memeriksa token terakhir.
Kode Meteran Listrik Merek ITRON
- 00 enter = Memulai ulang meteran (Jika terjadi kegagalan atau perlu diperiksa).
- 03 enter = Mengetahui total KWH listrik yang telah lewat.
- 07 enter = Batas KWH.
- 09 enter = Daya yang digunakan.
- 41 enter = Voltase listrik.
- 44 enter = Jumlah ampere yang sedang digunakan.
- 47 enter = Jumlah daya yang sedang digunakan.
- 54 enter = Kode token terakhir.
- 59 enter = Memeriksa jumlah KWH pengisian terakhir.
- 69 enter = Cek jumlah berapa kali meteran mati.
- 75 enter = Memeriksa ID meter PLN Prabayar.
- 79 enter = Memeriksa batas minimal alarm.
- 456xx enter = Mengubah batas minimal alarm.
- 78 enter = Memeriksa delay alarm dalam menit.
- 123xx enter = Mengubah delay alarm.
- 90 enter = Mematikan lampu LED.
Kode Meteran Listrik Merek HEXING
- 800 Accept = Memulai ulang meteran (Jika ada pembatalan).
- 801 Accept = Mengecek sisa KWH.
- 804 Accept = Memeriksa ID meter PLN Prabayar.
- 807 Accept = Memeriksa voltase listrik.
- 808 Accept = Memeriksa Ampere yang sedang digunakan.
- 809 Accept = Mengecek berapa kali meteran mati.
- 812 Accept = Menonaktifkan alarm batas KWH.
- 814 Accept = Memeriksa daya yang digunakan.
- 815 Accept = Tanggal pengisian terakhir.
- 817 Accept = Mengetahui total KWH pengisian terakhir.
- 851 Accept = Mengetahui total KWH listrik yang telah lewat.
- 852 Accept = Kode token terakhir.
Kode Meteran Listrik Prabayar Merek GLOMET
- 37 enter = Memeriksa sisa KWH.
- 38 enter = Mengetahui total KWH listrik yang telah lewat.
- 41 enter = Memeriksa voltase listrik.
- 47 enter = Memeriksa daya yang sedang digunakan.
- 54 enter = Kode token terakhir.
- 59 enter = Memeriksa jumlah KWH pengisian terakhir.
- 75 enter = Memeriksa ID meter PLN Prabayar.
- 79 enter = Memeriksa batas minimal alarm.
Pilihan Editor: 4 Cara Mengecek Daya Listrik Rumah