Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Kata Google tentang Pixel 9a yang Baterainya Bisa sampai 100 Jam

Tersedia dalam empat pilihan warna, Pixel 9a ditawarkan Google mulai dari harga US$499.

14 April 2025 | 19.35 WIB

Ponsel Google Pixel 9A. Dok. Google
Perbesar
Ponsel Google Pixel 9A. Dok. Google

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Google telah akhirnya meluncurkan smartphone terbarunya, Pixel 9a, pada 10 April 2025. Mundur dari jadwal peluncuran semula pada pertengahan Maret, model ekonomis dari seri Pixel 9 ini didistribusikan bertahap dengan pertama-tama hanya tersedia di Amerika Serikat, Kanada, dan Inggris Raya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ponsel ini tersedia dalam empat pilihan warna dan harga yang ditawarkan mulai dari US$499. Padanya telah tertanam Google Tensor G4, chipset paling cepat dan tercanggih milik Google saat ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Pixel 9a menghadirkan nilai, kemudahan, dan kecerdasan AI yang sulit dikalahkan,” kata Direktur Manajemen Produk Google Soniya Jobanputra dalam keterangan tertulis, dikutip dari blog Google pada Senin, 14 April 2025.

Soniya menerangkan, ponsel ini juga telah memiliki aplikasi Gemini AI yang merupakan kecerdasan buatan milik Google. Pada fotografi terdapat fitur AI berupa Add Me, Best Take, dan Magic Editor.

Pixel 9a juga memiliki kemampuan Magic Eraser, Audio Magic Eraser, Night Sight, Astrophotography, dan Panorama baru dengan Night Sight. Kemudian pengguna bisa mengakses Gemini Live untuk menanyakan sesuatu secara langsung dengan kamera aktif atau berbagi layar ponsel.

Ponsel ini juga dapat terhubung dengan anggota keluarga lain menggunakan Google Family Link. Disertakan juga Google Wallet untuk anak-anak yang mulai diluncurkan pada Pixel 9a di AS, Inggris, Australia, Spanyol, dan Polandia.

“Orang tua dapat menambahkan atau menghapus kartu pembayaran ke Wallet anak mereka, melacak pembelian terkini, dan menonaktifkan akses ke kartu di Family Link,” ucap Soniya.

Pixel 9a juga dilengkapi dengan VPN bawaan Google tanpa biaya tambahan. Pengguna pun bisa menggunakan Find My Device untuk berbagi lokasi terkini dengan teman atau keluarga.

Perihal kapasitas baterai, Google Pixel 9a disebut bisa bertahan lebih dari 30 jam atau bahkan 100 jam dengan aktifnya Extreme Battery Saver. Tentunya dengan status penggunaan ponsel sangat minim dan hanya keadaan siaga.

Untuk ketahanan, ponsel ini telah mengantongi sertifikasi IP68 untuk tahan dari debu dan air, serta benturan. “Ini ponsel seri A kami yang paling tahan lama sejauh ini,” tutur Soniya.

M. Faiz Zaki

Menjadi wartawan di Tempo sejak 2022. Lulus dari Program Studi Antropologi Universitas Airlangga Surabaya. Biasa meliput isu hukum dan kriminal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus