Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Masuk Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasi Nokia 8

Setelah diperkenalkan pertengahan tahun lalu, ponsel Nokia 8 resmi masuk ke Indonesia.

13 Februari 2018 | 18.53 WIB

Nokia 8. (nokia.com)
Perbesar
Nokia 8. (nokia.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah diperkenalkan pertengahan tahun lalu, Nokia 8 resmi masuk ke Indonesia. Ponsel unggulan Nokia ini meramaikan pasar ponsel dual-camera dengan mengandalkan Zeiss Optics-nya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Nokia 8 adalah smartphone Nokia pertama yang berkolaborasi dengan Zeiss optic," ujar Country Manager Indonesia dan ANZ HMD Global Mark Trundle, Selasa, 13 Februari 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nokia 8 menawarkan setelan dwi-kamera beresolusi 13 MP + 13 MP dengan perpaduan sensor RGB dan sensor monokrom. Produk ini dilengkapi pula dengan fitur laser autofokus dan dual-tone LED flash. Kamera depan Nokia 8 memiliki resolusi 13 MP.

Mengusung tagline "The Most Powerfull Android Smartphone", Nokia 8 dibekali oleh prosesor seri premium Qualcomm Snapdragon 835 dan mengadopsi sistem operasi Android Oreo.

Ponsel pintar dengan rata-rata ketebalan 7,3 mm ini tersedia dalam dua pilihan warna yakni Polished Blue dan Steel.

Produk Nokia 8 bisa didapatkan melalui penawaran eksklusif secara daring via lazada.co.id pada 15—28 Februari 2018 dengan harga Rp 6.499.000. Khusus pada hari penjualan perdana, 200 pelanggan bisa memperoleh Nokia 8 seharga Rp 5.999.000.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus