Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Berita Tempo Plus

Microsoft Windows Bersiap untuk Berubah

Perusahaan raksasa perangkat lunak yang dibidani Bill Gates ini rencananya mengumumkan acara peluncuran Windows terbaru pada 24 Juni nanti. Banyak perubahan cukup signifikan pada versi terbaru ini dibanding versi sebelumnya.

5 Juni 2021 | 00.00 WIB

Logo Microsoft WIndows. microsoft.com
Perbesar
Logo Microsoft WIndows. microsoft.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ringkasan Berita

  • Acara peluncuran Windows terbaru ini direncanakan pada 24 Juni mendatang.

  • Microsoft sebelumnya menyebut Windows 10 sebagai versi terakhir Windows.

  • Windows 11 memiliki menu Start baru, ikon sistem baru, dan peningkatan File Explorer.

Dalam beberapa bulan terakhir, Microsoft memberi “sedikit bocoran” ihwal hadirnya Windows generasi terbaru. Tak seperti biasanya, yang hanya berupa pembaruan, kali ini Microsoft akan meluncurkan Windows 11, versi berbeda dari Windows 10.

Perusahaan raksasa perangkat lunak yang dibidani Bill Gates itu rencananya mengumumkan acara peluncuran Windows terbaru ini pada 24 Juni mendatang. Acara itu bertajuk “Apa Selanjutnya untuk Windows”.

Undangan acara menyertakan gambar seperti logo Windows baru. Terlihat cahaya bersinar melalui jendela hanya dalam dua batang vertikal, menciptakan garis besar yang sangat mirip dengan angka 11.

Acara Microsoft Windows ini juga akan dimulai pada pukul 11.00 waktu setempat, bukan waktu mulai yang lazim dilakukan untuk acara Windows.

Setelah undangan disebar, eksekutif Microsoft, Yusuf Mehdi, mengatakan dia belum pernah “seantusias menanti peluncuran Windows baru ini sejak Windows 95”. Kali ini, untuk pertama kalinya Microsoft secara khusus menyebutkan "versi baru" Windows.

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus