Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
SKYPE layanan komunikasi yang pernah menjadi pionir dalam panggilan video gratis, kini akan memasuki babak akhir. Dikutip dari situs web Microsoft, langganan panggilan dan nomor Skype pengguna yang telah ada akan terus diperpanjang secara otomatis hingga 3 April 2025. Setelah Mei 2025, Skype Dial Pad akan tersedia bagi pengguna berbayar yang tersisa dari portal web Skype dan dalam Teams versi gratis.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Microsoft mengumumkan bahwa mereka akan menutup Skype pada Mei 2025. Komunikasi melalui panggilan video sepenuhnya akan beralih ke Microsoft Teams.
Cara Memindahkan Data dari Skype ke Teams
1. Login Menggunakan Akun Skype
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pengguna masuk ke Microsoft Teams menggunakan akun Skype. Setelah login, percakapan dan kontak dari Skype akan otomatis muncul di aplikasi Teams. Pengguna dapat melanjutkan komunikasi dengan mudah tanpa kehilangan data yang ada.
2. Komunikasi Lintas Platform
Dikutip dari Microsoft, selama periode transisi, komunikasi antara pengguna Skype dan Microsoft Teams masih dapat dilakukan. Pengguna Skype bisa berkomunikasi dengan pengguna Teams, dan sebalikny, sampai Skype ditutup pada Mei 2025.
3. Ekspor Data Skype
Bagi yang belum ingin beralih ke Microsoft Teams, Skype juga memberikan opsi untuk mengekspor data seperti riwayat percakapan, riwayat panggilan, dan kontak. Pengguna dapat mengunduh data ini sebelum Mei 2025 untuk memastikan semua informasi yang berharga tetap tersimpan dengan aman.
4. Fitur Teams Gratis
Setelah beralih ke Microsoft Teams, pengguna akan mendapat berbagai fitur tambahan, seperti manajemen rapat dan kemampuan untuk berkolaborasi dengan tim secara langsung. Teams juga menawarkan alat yang sangat berguna untuk komunikasi bisnis dan bekerja dalam tim.
Cara Menggunakan Microsoft Teams
1. Unduh Aplikasi Teams
Langkah pertama mengunduh Microsoft Teams di perangkat pengguna. Aplikasi ini tersedia untuk berbagai platform, seperti Windows, macOS, iOS, dan Android.
2. Masuk ke Akun Microsoft
Setelah aplikasi terpasang, buka Microsoft Teams dan masuk menggunakan email yang terhubung dengan akun Microsoft.
3. Mulai Menggunakan Teams
Setelah login, pengguna bisa mulai menggunakan Teams untuk mengirim pesan, melakukan panggilan suara, atau video. Teams juga menyediakan berbagai fitur tambahan yang lebih canggih, seperti pengaturan rapat dan kolaborasi tim secara lebih efektif.
Microsoft Teams menawarkan lebih banyak kemampuan dibandingkan Skype, seperti kemampuan untuk mengatur rapat, mengelola kalender, berbagi file, bahkan bekerja bersama tim dalam satu ruang kerja virtual. Semua fitur ini saling terintegrasi dengan platform Microsoft yang lain, seperti One Drive, Word, dan lainnya.
Pilihan Editor: 5 Hal tentang Skype yang akan Ditutup Mei 2025