Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

6 Bioskop CGV di Bandung Mulai Buka, Ini Film Pertama Diputar dan Harga Tiketnya

Enam bioskop multiplex CGV Cinemas milik PT Graha Layar Prima mulai membentangkan layarnya pada Jumat, 9 Oktober 2020 di Kota Bandung, Jawa Barat.

10 Oktober 2020 | 16.30 WIB

Atribut petugas saat menunggu penonton di pintu cinema 01 bioskop CGV di Bandung, Jawa Barat, Kamis 9 Juli 2020. Monitoring masih dilakukan pemerintah terkait penerapan protokol kesehatan di tempat hiburan yang masih tutup. Penerapan new normal di kawasan komersial berbanding lurus dengan meningkatnya kasus penularan virus corona di masyarakat. TEMPO/Prima Mulia
Perbesar
Atribut petugas saat menunggu penonton di pintu cinema 01 bioskop CGV di Bandung, Jawa Barat, Kamis 9 Juli 2020. Monitoring masih dilakukan pemerintah terkait penerapan protokol kesehatan di tempat hiburan yang masih tutup. Penerapan new normal di kawasan komersial berbanding lurus dengan meningkatnya kasus penularan virus corona di masyarakat. TEMPO/Prima Mulia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Enam bioskop multiplex CGV Cinemas milik PT Graha Layar Prima mulai membentangkan layarnya pada Jumat, 9 Oktober 2020 di Kota Bandung, Jawa Barat. Pada pengoperasian perdananya, bioskop ini bakal memutar sekuel film “Train to Busan 2”, yakni “Peninsula”, yang diklaim telah ditunggu-tunggu penonton Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Penayangan film atau showtime di bioskop CGV akan dimulai pukul 12.00 WIB dan waktu operasional bioskop akan menyesuaikan dengan jam operasional di pusat perbelanjaan CGV berada,” tutur manajemen perusahaan seperti keterangan tertulis yang disampaikan oleh Public Relations CGV Hariman Chalid, Sabtu, 10 Oktober 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di samping itu, CGV akan memutar “Patients of a Saint”, “My Hero Academia: Heroes Rising”, dan “Doraemon: Nobita’s Chronicle of the Moon Exploration”. Beberapa film lainnya akan ditayangkan bertahap. Jadwal layar lebar akan diumumkan melalui situs resmi perseroan.

Sementara itu, harga tiket yang berlaku tak jauh berbeda seperti masa sebelum pandemi. Untuk kelas reguler, harga tiket dijual Rp 40 ribu pada Senin sampai Kamis. Sedangkan pada Jumat Rp 45 ribu dan Sabtu-Minggu Rp 50 ribu.

CGV membuka jaringan bioskopnya di Bandung setelah pemerintah setempat menerbitkan izin operasi kegiatan hiburan. Adapun enam bioskop CGV yang mulai beroperasi adalah CGV Paris Van Java, CGV Miko Mall, CGV BEC, CGV Paskal Shopping Center, CGV Metro Indah Mall, dan CGV Kings Shopping Center.

Dalam pengoperasiannya kembali, manajemen telah menyiapkan sejumlah protokol kesehatan sesuai dengan panduan Kementerian Kesehatan. Protokol tersebut meliputi kewajiban staf dan penonton memakai masker di seluruh area bioskop.

Kemudian, petugas akan mengecek suhu penonton sebelum masuk. Pihak manajemen juga mengurangi kapasitas tempat duduk di ruang auditorium hingga 50 persen untuk mengatur jarak aman penonton.

Selama berada di lingkungan bioskop, penonton diwajibkan menerapkan prosedur kebersihan, misalnya menggunakan sanitizer. Petugas akan membersihkan area bioskop secara berkala dengan cairan disinfektan. Kemudian, CGV menghimbau penonton untuk memesan tiket menonton dan makan serta minum melalui daring dengan sistem pembayaran digital.

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus