Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Ekonomi

Berita Tempo Plus

Berkunjung ke Pameran Otomotif Terakhir Tahun Ini: Jakarta Auto Week

Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 menjadi pameran otomotif terakhir 2024. Apa saja pertimbangan pengunjung untuk membeli mobil?

24 November 2024 | 12.00 WIB

Suasana pameran otomotif GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten, 22 November 2024. TEMPO/Rafif Rahedian
Perbesar
Suasana pameran otomotif GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten, 22 November 2024. TEMPO/Rafif Rahedian

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ringkasan Berita

  • Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 menjadi pameran otomotif terakhir tahun ini.

  • Beragam promo ditawarkan pada 22 November-1 Desember 2024.

  • Di tengah antusiasme pengunjung, rencana kenaikan pajak tahun depan membayangi minat belanja.

XForce Ultimate Diamond Sense bercat merah metalik menarik perhatian Tuti Siagian dalam pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Jumat, 22 November 2024. Perlahan ia memindai eksterior kendaraan sport utility vehicle anyar Mitsubishi tersebut sebelum melongok ruang kabin. Tampak kesan mewah dari lima kursi berbalut kulit sintetis, penambahan ambient light, hingga keberadaan Smartphone-Link Display Audio dan Digital Driver Display.

Namun kendaraan yang dibanderol Rp 422,9 juta ini belum menjadi pilihan akhir Tuti pada hari itu. Ia masih ingin melihat kendaraan model lain. Di sekeliling wanita 59 tahun ini terparkir beragam mobil dengan merek-merek ternama Indonesia yang memeriahkan Gaikindo Jakarta Auto Week 2024. "Enaknya datang ke pameran begini, kita bisa lihat banyak kendaraan sekaligus," tutur warga Jakarta Timur tersebut. 

Tuti sengaja datang ke pameran di ICE BSD City tersebut lantaran berniat mengganti mobilnya. Dia sudah menyiapkan dana tunai dan berharap bisa mendapat potongan harga dari para pemegang merek yang lazimnya ditawarkan saat pameran.

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Vindry Florentin

Lulus dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran tahun 2015 dan bergabung dengan Tempo di tahun yang sama. Kini meliput isu seputar ekonomi dan bisnis. Salah satu host siniar Jelasin Dong! di YouTube Tempodotco

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus