Seekor anjing bernama Pui, diberi penghargaan karena menyelamatkan bayi baru lahir dari tempat sampah pinggir jalan di distrik Tha Rue, Thailand (3/6). Huffingtonpost.co.uk
Pui menggendong bayi yang baru lahir itu ke rumahnya di distrik Tha Rue, Thailand (3/6). Pemilik Pui yang mengetahui anjingnya membawa bayi yang masih hidup lalu membawanya ke rumah sakit. Peoplepets.com
Dokter merawat bayi perempuan yang ditemukan oleh anjing di tempat sampah di tumah sakit Tha Rua, Thailand. Dokter menyatakan bayi berbobot 2,2 kg ini lahir prematur dan harus dirawat intensif. Bangkokpost.com
Bayi perempuan prematur yang dibuang ke tempat sampah ini dipindahkan ke rumah sakit Phranakhon Sri Ayutthaya untuk perawatan intensif. Saat ini ibu dari bayi ini masih dicari. Bangkokpost.com