Pengacara Hotman Paris Hutapea berpose di depan mobil mewah Lamborghini miliknya di Jakarta, 16 Januari 2018. Hotman merupakan salah satu pengacara yang terkenal dengan gaya hidup mewahnya. TEMPO/Fakhri Hermansyah
Otto Hasibuan, mantan Ketua Dewan Pembina Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) saat ditemui di kantornya di Jakarta, 22 Januari 2018. Meski enggan menyebutkan kekayaannya, Otto tidak membantah rutin berlibur ke luar negeri sebanyak empat kali setahun. TEMPO/Nurdiansah
Elza Syarif saat diwawancarai di kantornya di kawasan Menteng, Jakarta, 22 Januari 2018. Meski tidak menyukai penampilan yang gemerlap, ia memiliki investasi di sejumlah sektor usaha, seperti perkebunan sawit, pertambangan batu bara, zeolit, dan andesit. Ia juga memiliki usaha resor di Raja Ampat, Papua. TEMPO/ Ilham Fikri
Hotma Sitompul saat ditemui di Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Mawar Saron di Jakarta, 25 Januari 2018. Ia mengaku sudah melepas sejumlah mobil mewahnya demi membiayai kegiatan LBH yang didirikannya. Propertinya berupa apartemen terdapat di sejumlah tempat, seperti Mall of Indonesia dan Sahid Sudirman TEMPO/Nurdiansah