Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Foto

Penggambar Karikatur Nabi Muhammad, Lars Vilks Tewas Mengenaskan

5 Oktober 2021 | 01.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Foto 1 dari 6

Puing-puing kendaraan terlihat setelah kecelakaan antara mobil dan truk, di luar kota Markaryd, Swedia 4 Oktober 2021. Kecelakaan ini menewaskan tiga orang, termasuk seniman penggambar karikatur Nabi Muhammad yang kontroversial, Lars Vilks, dan dua polisi. TT News Agency/Johan Nilsson via REUTERS

Image of Tempo
Perbesar
Foto 2 dari 6

Petugas menamati puing-puing kendaraan terlihat setelah kecelakaan antara mobil dan truk, di luar kota Markaryd, Swedia 4 Oktober 2021. Vilks, 75 tahun, yang hidup di bawah perlindungan polisi sejak polemik kartun Nabi Muhammad, sedang berpergian dengan kendaraan polisi yang bertabrakan dengan truk. TT News Agency/Johan Nilsson via REUTERS

Image of Tempo
Perbesar
Foto 3 dari 6

Pemandangan setelah kecelakaan antara mobil dan truk yang menewaskan tiga orang, termasuk seniman Swedia Lars Vilks, di luar kota Markaryd di Swedia, 3 Oktober 2021. Sejak penerbitan kartun Nabi Muhammad, Vilks sering menerima ancaman pembunuhan dan rumahnya mau dibakar. Kantor Berita TT/ Johan Nilsson via REUTERS

Image of Tempo
Perbesar
Foto 4 dari 6

Seniman Swedia, Lars Vilks, yang pernah membuat karikatur Nabi Muhammad, ambil bagian dalam diskusi kebebasan berbicara di Helsinki, 14 April 2015. Umat Muslim di sejumlah negara yang keberatan dengan kartun Lars sempat membuat menggelar aksi protes. REUTERS/Vesa Moilanen

Image of Tempo
Perbesar
Foto 5 dari 6

Muslim meneriakkan slogan-slogan dan membawa plakat saat mereka berbaris ke kedutaan Swedia selama demonstrasi menentang seniman Swedia Lars Vilks, yang sketsanya menunjukkan Nabi Muhammad dengan tubuh seekor anjing, di Kuala Lumpur 26 Maret 2010. REUTERS/Bazuki Muhammad

Image of Tempo
Perbesar
Foto 6 dari 6

Artis Swedia Lars Vilks mengangkat plakat Penghargaan Sappho-nya setelah dianugerahkan oleh Pers Bebas Denmark di Kopenhagen 14 Maret 2015. Sebuah kelompok Irak yang terkait dengan Al Qaeda memberikan hadiah $ 100.000 untuk kepalanya. Pada bulan Februari, dia bersembunyi setelah seorang Denmark yang radikal menembak mati dua orang di Kopenhagen pada acara kebebasan berbicara yang dihadiri Vilks dan di sebuah sinagoga. REUTERS/David Leth Williams/Scanpix

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus