Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jet tempur pencegat MiG-31 akan memiliki rudal jarak jauh baru dengan kecepatan Mach 6 dan jangkauan hingga 400 km dikembangkan selama proses modernisasi. Janes
Jet tempur pencegat MiG-31BM memiliki kemampuan multi-peran seperti mampu menggunakan rudal anti-radar, udara ke kapal dan udara ke darat. Jet tempur ini memiliki kemampuan untuk secara otomatis melacak hingga sepuluh target, dan unit terbaru dapat melacak hingga 24 target dan secara bersamaan melibatkan hingga delapan target. Aerotime.aero
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jet tempur pencegat MiG-31K merupakan varian MiG-31BM yang dimodifikasi yang mampu membawa rudal hipersonik Kh-47M2 Kinzhal. Efisiensi MiG-31BM yang dimodernisasi dikatakan 2,6 kali lebih besar dari MiG-31 biasa dengan jangkauan deteksi maksimum MiG-31BМ untuk target udara ditingkatkan menjadi 320 km. Tass
Sebelumnya pada 24 Agustus dalam Forum ARMY-2021, salah satu kontrak yang ditandatangani adalah untuk upgrade pesawat tempur pencegat MiG-31K mampu membawa rudal hipersonik “Kinzhal”. Dengan modifikasi ini dan dengan menghapus APU untuk rudal udara-ke-udara, pesawat memperoleh peran tunggal sebagai pesawat serang. Tass
Kementerian Pertahanan Rusia telah meminta MiG Corporation untuk meningkatkan armada pesawat tempur MiG-31. Jet tempur pencegat MiG-31BM memecahkan rekor dunia saat menghabiskan tujuh jam empat menit di udara sambil menempuh jarak 8.000 km. Aerotime.aero
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini