Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Rosemary oil atau minyak rosemary biasanya digunakan untuk dressing pasta dan roti. Tapi juga sangat bermanfaat untuk rambut Anda. Berkat banyak kegunaannya, minyak esensial wangi biasanya terlihat pada semua jenis produk rambut, dan bahkan dapat membantu pertumbuhan rambut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dokter kulit bersertifikat yang berbasis di New York City, Dr. Hadley King dan penata rambut selebriti Dominick Pucciarello, membagikan beberapa manfaat rosemary oil untuk rambut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Manfaat rosemary oil untuk rambut
1. Membantu menebalkan rambut
Penelitian menunjukkan bahwa rosemary oil mungkin sama bermanfaatnya dengan Minoxidil—bahan aktif dalam Rogaine—untuk pertumbuhan rambut.
2. Antimikroba
Menurut King minyak rosemary memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi" yang dapat menenangkan kulit kepala.
3. Mengatasi ketombe
"Sifat antimikroba dan anti-inflamasi tersebut membantu mencegah ketombe dan jerawat di kulit kepala,” kata King, seperti dilansir dari laman Harper's Bazaar.
4. Mengatasi kerusakan rambut
Beberapa penipisan rambut disebabkan oleh kerusakan. Menurut Pucciarello, minyak rosemary “membantu mencegah penipisan akibat penuaan atau kondisi hormonal.”
5. Aman untuk semua jenis rambut
Kebanyakan orang dapat menggunakan rosemary oil, meskipun “Jika Anda memiliki reaksi alergi, hentikan penggunaan produk dan konsultasikan dengan dokter kulit Anda,” kata Pucciarello.
Sementara untuk manfaat rosemary oil membantu menebalkan rambut, King memiliki penjelasan khusus. “Sebuah studi tahun 2015 membandingkan minyak rosemary dengan Minoxidil untuk pertumbuhan rambut dan pada enam bulan, kedua kelompok melihat peningkatan signifikan dalam pertumbuhan rambut,” jelas King. "Efek ini bisa jadi karena peningkatan perfusi mikro-kapiler minyak rosemary." Namun, King mengatakan bahwa Minoxidil masih merupakan opsi obat dijual bebas yang paling terbukti dan bekerja untuk pria dan wanita.”
King menjelaskan bahwa Minoxidil adalah pembuka saluran kalium, menyebabkan hiperpolarisasi membran sel. Secara teoritis, dengan melebarkan pembuluh darah dan membuka saluran kalium, memungkinkan lebih banyak oksigen, darah, dan nutrisi untuk mencapai folikel. Jika Anda lebih suka mencoba rosemary oil, ketahuilah bahwa penelitian lebih lanjut masih diperlukan. “Intinya adalah bahwa untuk minyak, kita membutuhkan penelitian yang lebih besar dan lebih baik untuk mengevaluasi apakah bahan-bahan ini dapat membantu pertumbuhan rambut atau tidak,” King menekankan.
Jadi, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk bekerja? “Karena siklus pertumbuhan rambut, efek apa pun pada pertumbuhan rambut mungkin membutuhkan waktu enam bulan untuk muncul,” kata King, menambahkan bahwa studi tahun 2015 dengan rosemary oil menunjukkan hasil dalam enam bulan.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.