Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Soto banjar adalah salah satu varian soto yang ada di Indonesia. Seperti namanya, soto yang satu ini merupakan sajikan khas dari daerah Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Soto Banjar umumnya terdiri dari soun, suwiran daging ayam, telur rebus, dan perkedel yang disiram dengan kuah kaldu bening.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Soto banjar memiliki cita rasa kuah yang gurih dan segar. Hal ini membuat soto banjar cocok untuk disajikan di berbagai situasi, termasuk saat sedang hujan dan membutuhkan makanan kuah yang hangat dan segar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kini, Anda dapat menikmati kelezatan Soto Banjar tanpa harus pergi ke Banjarmasin. Hidangan khas ini mudah dibuat di rumah dengan bahan-bahan sederhana. Berikut ragam resep soto banjar yang dapat dibuat di rumah.
Resep Soto Banjar
1. Resep Soto Banjar Asli
Mengutip dari laman Indonesia Kaya, berikut resep dan cara membuat soto banjar asli.
Bahan-bahan:
- 1 ekor (± 800 gr) ayam kampung, potong 4 bagian
- 2 lt air
- 4 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 4 cm kayu manis
- 1 butir biji pala
- 6 butir cengkih
- 3 butir kapulaga
- 2 sdm minyak goreng
Bumbu, haluskan:
- 12 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 10 butir merica
- 1 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 1 sdt garam
- ½ sdt gula pasir
Perkedel Talas:
- 300 gr talas pontianak, kupas
- 2 siung bawang putih, haluskan, tumis
- Minyak goreng
- 2 sdm bawang goreng
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- 1 butir telur, kocok
Pelengkap:
- 30 gr sohun, rendam air panas, tiriskan
- 2 butir telur rebus, kupas, belah 2
- Bawang goreng
- 2 batang seledri, cincang
- Sambal cabai
- Jeruk nipis
Cara membuat:
- Rebus ayam di dalam air bersama daun jeruk, serai, dan lengkuas. Tambahkan kayu manis, pala, cengkih, dan kapulaga.
- Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum, angkat. Masukkan bumbu tumis ke dalam panci kaldu, masak hingga mendidih. Kecilkan apinya, masak terus hingga ayam empuk dan bumbu harum, angkat.
- Keluarkan ayam dari panci, ukur kaldu sebanyak ± 1.5 lt, saring kaldu. Suwir-suwir daging ayam, masukkan kembali ke dalam panci kaldu.
- Perkedel talas: Kukus talas hingga matang, angkat. Lumatkan hingga halus. Masukkan bawang putih ke dalam talas halus, aduk, tambahkan bawang goreng, garam, merica, dan telur kocok, aduk rata. Bentuk bulat pipih diameter ± 4 cm. Goreng hingga kecokelatan, angkat, tiriskan.
- Penyajian: Taruh sohun ke dalam mangkuk, tuangi kaldu panas beserta ayam suwir. Tambahkan telur rebus, bawang goreng, dan seledri cincang. Hidangkan bersama perkedel talas, sambal cabai, dan jeruk nipis.
- Sajikan selagi hangat.
2. Resep Soto Banjar Sederhana
Mengutip dari Cookpad, berikut ini resep dan cara membuat soto banjar sederhana.
Bahan-bahan:
- 1 bagian dada ayam ukuran besar
Bumbu Halus:
- 9 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 1/4 buah pala
- 1 ruas Jahe, geprek
- 1/4 sdt merica bubuk
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula
Bumbu Rempah:
- 1 batang kayu manis ukuran kecil
- 3 batang cengkeh
- 2 butir kapulaga
- 1 buah bunga lawang
Cara Membuat:
- Rebus ayam sampai air mendidih, buang air. Lalu tambahkan air dan rebus lagi masak di api kecil. Masukkan rempah-rempah.
- Tumis bumbu halus sampai harum. Setelah itu masukkan bumbu halus dalam rebusan ayam, biarkan hingga ayam matang dan bumbu meresap.
- Setelah mendidih, angkat Ayam dan tiriskan, lalu suwir-suwir.
- Sajikan bersama, telur rebus, perkedel kentang, soun, taburan seledri dan daun bawang.
3. Resep Soto Banjar Kuah Bening Segar
Bahan-bahan:
- ½ kg ayam
- 5 butir telur
- Soun secukupnya
- 2 batang daun bawang
- 3 batang daun seledri
- 3 buah bawang putih, haluskan
Bumbu kuah:
- 15 biji kapulaga
- 20 biji cengkeh
- 1 batang kayumanis
- Secukupnya garam
- Secukupnya merica
- Secukupnya jeruk nipis
- Sambal goreng rawit ulek
Cara Membuat:
- Bersihkan ayam terlebih dahulu lalu rebus ayam sampai mendidih dan buang sekali airnya.
- Lalu rebus kembali dengan irisan bawang merah sampai mendidih.
- Matikan kompor. Angkat semua ayam kemudian disuwir-suwir.
- Tumis bawang merah dan bawang putih lalu masukkan ke kuah soto.
- Tambahkan bumbu kuah, lalu cemplung ke kuah soto.
- Tambahkan garam, daun bawang seledri secukupnya dan rebus sampai mendidih. Koreksi rasa.
- Siapkan soun yang sudah diseduh air panas, potong 1/2 telur yg sudah direbus, potong-potong perkedel dan tambahkan suwiran ayam secukupnya.
- Tambahkan juga bawang goreng dan seledri, jeruk nipis, sambal goreng rawit dan kuah soto sesuai selera
- Soto Banjar siap dihidangkan.
4. Resep Soto Banjar Kuah Susu
Bahan-bahan:
- 1/2 kg ayam
- Gula, garam, kaldu, penyedap
- Susu UHT full cream (sy pakai greenfields)
- Daun pre
Bumbu halus:
- 8 siung Bawang merah
- 4 siung Bawang putih
- ibu jari Jahe seujung
- seujung jari kelingking Pala
- sedikit Merica
Bumbu cemplung:
- Serai geprek
- Laos geprek
- Daun salam
- Daun jeruk
- 3 biji Cengkeh
- jari kelingking Kayu manis sebesar
- 3 biji Kapulaga
- Bunga lawang 2 biji
Topping :
- Telur rebus
- Keripik kentang goreng
- Mie soun
- Bawang goreng
- Sambal lombok
Cara membuat:
- Potong ayam jadi beberapa bagian lalu rebus dahulu terus buang airnya.
- Haluskan bumbu lalu tumis dengan minyak panas lalu masukan bumbu cemplung.
- Setelah bumbu tumis harum, siapkan air yang sudah dididihkan lalu masukkan bumbu tumis beserta ayam yang sudah di rebus tadi ke dalam panci yang sudah ada airnya.
- Tambahkan gula, garam, kaldu, atau penyedap secukupnya kemudian tuang susu ke dalam kuah soto tadi tunggu hingga mendidih dan matikan kompor siap di sajikan dengan topping tambahan.
5. Resep Soto Banjar Khas Borneo
Bahan-bahan:
- 1/2 ekor ayam potong (Jika ada gunakan ayam kampung)
Bumbu yang dihaluskan :
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 ruas ihu jari jahe
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt pala bubuk
Bumbu cemplung :
- 3 cm kayu manis
- 4 bh cengkeh
- 5 bh kapulaga
- 2 bh bunga lawang/pekak
- Bumbu lain:
- 1 btg daun bawang dirajang
- 3 btg seledri dirajang
- Garam
- Kaldu jamur/kaldu ayam/vitsin
- 2 ltr Air kaldu
Bahan pelengkap :
- lontong/ ketupat/ nasi
- Perkedel kentang
- Telur rebus
- Sambal (cabe, bawang putih direbus haluskan beri sedikit garam)
- Jeruk nipis
- 1 bh wortel potong2 direbus beri sdkt garam dan gula
- 1 cup soun direbus
- Bawang goreng
- Irisan daun seledri
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan.
- Didihkan air, rebus ayam yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong untuk membuat kaldu.
- Haluskan bumbu halus, potong-potong daun bawang dan daun seledri.
- Tumis bumbu halus sisihkan, tumis daun bawang dan seledri sisihkan
- Didihkan air kaldu, bila kurang tambahkan airnya lalu masukan bumbu halus dan daun bawang yang sudah ditumis.
- Kemudian masukan ayam rebus sampai matang, tambahkan bumbu cemplung, garam, kaldu bubuk, gula.
- Setelah ayam matang, angkat, lalu suwir suwir dagingnya.
- Tata soun, lontong, suwiran ayam, telur rebus, perkedel, dan pelengkap lainnya di dalam piring saji, kemudian siram dengan kuah kaldu.
6. Resep Soto Banjar Ayam
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung
- 2 ltr air
Bumbu marinasi ayam:
- 6 siung bawang putih
- 1 sct kaldu bubuk
Bumbu halus:
- 100 gr bawang putih
- 1 sdm merica butiran
- 1/2 bh biji pala
- 1/2 ruas jahe
- Secukupnya buah kenari
Bahan cemplungan (di bungkus plastik yang di tusuk-tusuk pakai jarum):
- 3 bh geganti
- 1/2 sdt akas²
- 5 butir kapulaga
- 1 btg kayu manis
- 5 butir cengkeh
- 3 bh bunga lawang
Bahan tumisan:
- 1 bh bawang bombay (iris² tipis)
- 8 btg daun bawang rajang kasar
Bahan lain-lain:
- 3 sct kaldu bubuk
- 5 bh magie blok
- 1 sdt gula
- 1 sdt garam
Pelengkap:
- 2 bks soun rendam air hingga lunak
- Ketupat
- Telur rebus
- Bawang goreng
- Sambal rebus bawang putih
- 250 gr wortel (potong korek api dan kukus)
- Perkedel kentang
Cara membuat:
- Bersihkan ayam potong menjadi 4 bagian. Beri air jeruk nipis dan garam, lalu aduk-aduk dan diamkan sebentar.
- Setelah itu, bilas dan tiriskan ayam, kemudian beri bumbu marinasi diamkan 20 menit.
- Didihkan air lalu masukkan ayam yang sudah di marinasi rebus hingga empuk lalu angkat ayam tiriskan.
- Tumis bawang bombay hingga layu, masukkan bumbu halus tumis-tumis hingga layu dan wangi.
- Tambahkan daun bawang tumis-tumis hingga semua bumbu matang.
- Setelah bumbu matang, masukkan dalam panci kaldu ayam, biarkan mendidih.
- Kemudian masukkan bahan bumbu cemplungan yang sudah di masukkan dalam plastik, beri garam, kaldu bubuk, magie blok dan gula sesuai selera.
- Cara penyajian: siapkan piring letakkan potongan ketupat, beri soun, ayam suwir, potongan telur rebus, wortel yang sudah di kukus, perkedel kentang, lalu siram kuah beri potongan saledri dan taburan bawang goreng.
Rizky Dewi Ayu berkontribusi dalam penulisan artikel ini.