Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

8 Tips Makeup Supaya Foundation Menempel Sempurna pada Wajah

Memakai foundation untuk mendapat tampilan makeup flawless tak semudah yang dibayangkan

3 September 2018 | 07.59 WIB

Ilustrasi makeup flawless
Perbesar
Ilustrasi makeup flawless

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu yang menandakan makeup terlihat sempurna adalah pemakaian foundation atau alas bedak yang tepat. Namun, memakai foundation untuk mendapat tampilan makeup flawless tak semudah yang dibayangkan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Foundation dapat menutupi kekurangan wajah seperti noda hitam, bekas jerawat, atau warna kulit yang tidak merata. Seringkali saat memakainya, makeup justru terlihat terlalu tebal atau bahkan menjadi cakey. Supaya foundation dapat menempel sempurna pada kulit wajah, ada beberapa trik yang dapat dilakukan dari beberapa makeup artist ternama berikut ini.

#1. Mulailah dengan eksfoliasi kulit
Awal dari rutinitas makeup yang baik adalah rutinitas perawatan kulit yang baik. Jelas akan lebih mudah meningkatkan tampilan kulit Anda dengan foundation jika kulit Anda sehat. “Langkah pertama agar foundation terlihat natural adalah perawatan kulit,” kata penata rias Suzy Gerstein, seperti dikutip dari laman Self. "Saya biasanya menggunakan eksfoliant entah itu kimia atau fisik — untuk mengelupaskan sel-sel kulit mati sehingga permukaan kulit terlihat cerah dan halus.” Selain menghaluskan kulit, eksfoliasi juga dapat membuat produk menempel pada wajah.

#2. Menggunakan pelembap.
Ini adalah langkah perawatan kulit penting lainnya yang membantu aplikasi dasar. Gunakan pelembap yang tepat sesuai kebutuhan kulit sebelum menggunakan makeup. "Merawat perawatan kulit Anda adalah hal yang paling penting,” jelas penata rias Andrew Sotomayor. “Jika foundation Anda cenderung terlihat kering, gunaka krim yang lebih rich atau face oil.” Jika memiliki kulit berminyak dan memakali foundation membuat wajah terlihat bersinar, coba gunakan pelembap yang ringan dan cepat menyerap.

#3. Gunakan pelembap setelah memakai makeup
Bahkan jika sudah eksfoliasi dan memakai pelembap sebelum mengaplikasikan foundation, kadang masih sering terlihat area yang kering,  terutama di sekitar lubang hidung. Anda bisa mengatasinya dengan mengaplikasikan sedikit pelembap. Gerstein merekomendasikan dengan kapas atau sikat buffing kecil untuk menyeka sedikit pelembab ke area wajah yang kering untuk merapikan riasan.

Selanjutnya: 4. Foundation Cair

#4. Pilihlah foundation cair
“Salah satu cara termudah untuk mendapatkan aplikasi foundation yang sempurna dan alami dengan memilih foundation cair daripada krim atau bubuk,” kata makeup arrist selebriti Joey Camasta. Secara keseluruhan, foundation cair lebih mudah untuk diterapkan, bisa menyerupai tekstur kulit yang sebenarnya.

#5. Aplikasikan foundation cair dengan spons basah
Supaya foundation tidak cakey, Joey Camasta menyarankan agar mengaplikasikannya dengan spons basah. Sedangkan Suzy Gerstein mengingatkan untuk mendapatkan konsistensi yang sempurna, gunakan air hangat dan meremasnya dengan tisu dapur. "Gunakan spons sampai benar-benar meresap ke kulit, bukan hanya di permukaan saja,” katanya. Aplikasikan juga di bawah dagu dan sekitar leher untuk membaurkan warna sehingga cakupannya terlihat lebih mulus.

Ilustrasi foundation dan kuas makeup. Pixabay.com

#6. Aplikasikan produk tipis-tipis
Suzy Gerstein mengatakan aplikasikan foundation tipis-tipis untuk melihat apakah harus mengaplikasikannya ke seluruh wajah atau hanya bagian-bagaian tertentu saja. “Ini juga memberikan waktu makeup untuk menempel dan melihat bagaimana kulit Anda bereaksi terhadap formula tertentu,” katanya. Artinya, jika foundation mulai mengelupas di area tertentu, Anda dapat menambahkan pelembap. Atau jika bagian atas hidung semakin mengkilap, Anda dapat menambahkan sedikit setting powder.

#7. Supaya terlihat natural, gunakan face oil sebelumnya.
Alih-alih melapisi foundation dengan highlighter, makeup artist Ashleigh Ciucci merekomendasikan face oil atau highlighter cair pada tulang pipi, di tengah dahi dan batang hidung sebelum menggunakan foundation.

#8. Gunakan dalam jumlah sedikit
Untuk mendapatkan foundation yang terlihat alami, para makeup artist professional memiliki kunci yang sama, yaitu memakainya dalam jumlah sedikit. Lagi pula, akan lebih mudah untuk membaurkannya ke seluruh wajah. Joey Camasta merekomendasikan untuk membeli foundation yang menggunakan pipet di bagian atasnya daripada yang berbentuk pumo, agar isi foundation tidak keluar terlalu banyak dan tentu lebih hemat sehingga tahan lebih lama.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus