Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta -Definisi paling umum dari seorang introvert adalah seseorang yang mudah lelah dengan bersosialisasi dan mengembalikan energi dengan menyendiri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dikutip dari WebMD, introvert adalah orang dengan tipe kepribadian yang dikenal sebagai introversi, yang berarti mereka merasa lebih nyaman berfokus pada pemikiran dan gagasan batin mereka, daripada apa yang terjadi secara eksternal. Mereka menikmati menghabiskan waktu hanya dengan satu atau dua orang, daripada kelompok besar atau orang banyak.
Baca : 2 Januari Hari Introvert Sedunia, Dukungan Bill Gates dan JK Rowling
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Saat mendengar kata introvert, mungkin yang terlintas di benak adalah seseorang yang pemalu atau pendiam dan lebih suka menyendiri. Itu bisa jadi benar untuk beberapa introvert, ada lebih banyak tipe kepribadian ini. Seorang psikolog bernama Carl Jung mulai menggunakan istilah introvert dan ekstrovert. Kedua tipe kepribadian ini mengurutkan orang berdasarkan cara mereka mendapatkan atau menghabiskan energi.
Merujuk introvertdear-com definisi paling umum dari seorang introvert adalah seseorang yang mudah lelah dengan bersosialisasi dan mengembalikan energi dengan menyendiri. Tapi ada lebih banyak jenis introversi dari itu. Setiap orang dilahirkan dengan temperamen bawaan. introvert dan ekstrovert adalah temperamen. Apakah seseorang introvert atau ekstrovert sangat ditentukan oleh gen.
Apakah Introvert Pemalu?
Beberapa introvert dan beberapa tidak. Ini mungkin satu-satunya hal yang paling disalahpahami tentang menjadi seorang introvert. Sebenarnya pemalu dan introvert adalah dua sifat yang sangat berbeda:
Menjadi pemalu berarti menjadi sangat gugup dan sadar diri dalam situasi sosial. Baik introvert maupun ekstrovert dapat memiliki sifat ini tidak semua ekstrovert yang lahir alami senang mengobrol dengan orang asing.
Menjadi introvert berarti bersosialisasi membuat diri lelah. Mungkin tidak gugup atau malu sama sekali. Nyatanya, banyak introvert senang bersosialisasi dengan hal yang disukainya. Dan beberapa bahkan salah diidentifikasi sebagai ambivert atau ekstrovert. Tetapi karena pada akhirnya akan membuat introvert lelah, mungkin menghindari waktu sosial ekstra dalam keadaan yang memungkinkan.
YOLANDA AGNE
Baca juga : 3 Tips untuk Introvert Menghadapi Liburan Akhir Tahun
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.