Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Cerita Ussy Sulistiawaty Turunkan Berat Badan

Aktris Ussy Sulistiawaty pernah alami berat badan 77 kilogram.

28 Juli 2023 | 02.03 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Aktris Ussy Sulistiawaty

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Memiliki tubuh ideal pasti menjadi dambaan setiap orang, terutama para wanita. Aktris Ussy Sulistiawaty pun membagikan salah satu resep rahasianya menjaga tubuh ideal. Ia melakukan diet dan juga berolahraga.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ussy mengatakan sebenarnya tidak ada niat baginya untuk memiliki tubuh langsing, namun tidak disangka ketika habis melahirkan anak bungsunya, berat badan Ussy cukup membengkak. "Ketika habis melahirkan anak bungsu, Saka, bobot tubuh menjadi 77 kilogram," kata Ussy yang saat ini berbobot 47 kilogram dalam keterangan pers yang diterima Tempo pada 27 Juli 2023. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ussy menjalankan diet dan juga mengkonsumsi minuman pelangsing, DrZlim. Produk itu, dibuat sendiri olah Ussy dan empat rekannya, yaitu Dr Eklendro Senduk, Helena Lim, Airyn Tanu dan Vincent Lioe.

Produk pelangsing yang dibuat Ussy dan teman-temannya diklaim terbuat dari bahan alami yang bisa menjadi detox usus dan saluran pencernaan. Dokter Elkes mengklaim produk ini terbuat dari serat alami. "Ia membantu proses penurunan berat badan serta tubuh jadi lebih sehat. Dan minuman ini sangat aman karena yang diracik oleh dokter tenaga medis yang dikontrol oleh dokter profesional," kata dr. Ekles yang mengatakan peluncuran varian baru, yakni rasa guava dan anggur.

DrZlim dianggap bisa menjadi pengganti makanan dengan kombinasi lengkap. Sedangkan untuk camilan, terdapat DrZlim Meal. Produk itu mengandung 15 protein dengan rasa coklat dan almond.

Selain berdiet dan mengkonsumsi produk DrZlim, Ussy pun rutin berolahraga. Dalam media sosialnya, Ussy kerap membagikan fotonya sedang beraktivitas mengolah tubuh. Terkadang ia lakukan aktivitas lari. Di lain waktu, terlihat Ussy sedang berlatih beban di gym. Ia pun membagikan fotonya sedang berlari kecil di pusat kebugaran orang itu. Lain waktu, Ussy juga mencoba berlari bersama teman-temannya. Tentu saja olahraga bersama teman bisa membuat lebih bersemangat.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus