Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Makanan dan musik ternyata memiliki keterkaitan yang erat dengan kehidupan sehari-hari. Tidak hanya menghangatkan suasana, tapi juga memberikan makna emosional dan kreativitas. Seperti kolaborasi GoFood dan Maliq D'Essentials menghadirkan Surganya makanan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kolaborasi ini mengajak pecinta kuliner dan penggemar Maliq & D'Essentials mengeksplorasi beragam kuliner favorit di GoFood dengan cara yang menyenangkan. Termasuk remake lagu hits Maliq & D'Essentials yang berjudul "Aduh", kurasi menu favorit personil Maliq & D'Essentials di aplikasi dan lainnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Head of Marketing Food & Ads Gojek Ignatius Satrio, mengatakan, makanan sangat melekat dengan keseharian begitu juga dengan musik. "Kita melihat ada kemelekatan juga antara musik dan makanan," ujarnya, dalam jumpa pers, Selasa, 24 September 2024.
Selain itu, hubungan antara musik dan makanan ini juga terungkap dalam penelitian berjudul "The Neural Correlates of Food Preference among Music Kind" tahun 2024. Menurut penelitian tersebut orang yang suka genre klasik dan hiphop memiliki kecenderungan menyukai rasa asin, sedangkan penggemar genre rock menyukai makanan asin, dan penggemar musik jazz menyukai makanan tidak terlalu asin, tapi merasakan kenikmatan emosional saat makan.
"Di Indonesia belum banyak yang melihat peluang antara musik dan makanan. Jadi GoFood ingin menjadi pionir kolaborasi musik dan makanan," ujar Ignatius Satrio. Dia berharap kolaborasi dapat menjangkau pengguna baru yang lebih luas lagi.
Para personel Maliq & D'Essettials menyambut baik kolaborasi dengan GoFood, yang sudah menjadi bagian dari keseharian mereka juga. Menurut vokalis Maliq & D'Essentials, Angga Puradiredja, makanan memiliki peran besar selama 22 tahun di dunia musik. Selain menghangatkan suasana di studio, makanan juga membuat mereka semakin produktif. "Pas tim GoFood mengajak kolaborasi, nggak pakai mikir dua kali, kita langsung iyain!" katanya.
Salah satu bentuk kolaborasi dengan Maliq & D'Essentials adalah me-remake lagu "Aduh", yang akan menjadi lagu tema untuk beberapa bulan ke depan. Ignatius mengatakan dari sekian banyak lagu Maliq & D'Essentials, lagu "Aduh" yang paling populer dan sempat viral di sosial media. "Dalam remake liriknya, banyak makanan yang ditampilkan menggunakan top menu yang paling laris di GoFood," ujarnya.
Indah, vokalis Maliq & D'Essentials, menambahkan, proses me-remake lagu "Aduh" dari pembuatan lirik hingga video berjalan dengan lancar. "Tim GoFood bisa memberikan arahan yang baik, sudah memilih makanan (untuk lirik), dan tidak mengubah jauh dari lagu aslinya, saat rekaman mengalir saja, dilakukan dalam waktu sehari selesai," katanya.
Pilihan editor: GoFood Bikin #PetualanganKuliner, Kuliner UKM Kian Populer