Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Kosmetik Permanen, Apa yang Boleh dan Tidak?

Seorang wanita menulis surat kepada Dr. Manny Alvarez. Isinya: bolehkah ia
membuat bibirnya merah secara permanen dengan tato kosmetik, amankah?

7 Juli 2017 | 09.28 WIB

FPC. Tato Kosmetik. Shutterstock
Perbesar
FPC. Tato Kosmetik. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Seorang wanita menulis surat kepada Dr. Manny Alvarez. Isinya adalah pertanyaan bolehkah ia membuat bibirnya merah secara permanen dengan tato kosmetik? Alasannya lelah karena harus selalu memberi warna setiap kali habis makan, minum, atau berciuman. Masalahnya, dia masih belum yakin akan keamanan pewarna permanen itu. Amankah?

Merias wajah, memang nyaris tak terpisahkan dari banyak wanita. Namun tak sedikit dari mereka yang malas terus memoles ulang wajahnya, seperti memulas bibir, membuat garis mata, atau alis. Alhasil, dipilihlah makeup permanen dengan cara tato kosmetik, yang prosedurnya sama dengan tato biasa. (baca : 7 Fakta Unik tentang Keseimbangan)

Dengan bantuan para profesional, para wanita itu memilih warna bibir yang diinginkan. Proses membuat tato kosmetik bisa berlangsung berjam-jam dan kadang juga dibutuhkan pembiusan. Awalnya, warna lebih gelap dari yang diinginkan dan semakin terang dalam beberapa hari. Hasil ini bisa dinikmati selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun, tergantung dari jenis pigmen yang digunakan dan paparan matahari.

Seperti dilansir askdrmanny.com, makeup permanen cukup aman dan risikonya sama dengan tato biasa. Risiko yang serius adalah infeksi dari peralatan yang mungkin tidak steril. Selalu pastikan untuk memilih klinik dan tenaga yang bersertifikat dan bisa menjawab setiap pertanyaan soal keamanan yang kita ajukan. Pastikan juga peralatan yang digunakan masih baru dan steril, seperti jarum dan sarung tangan. (baca : Istri Pejabat Tampar Petugas, Tips agar Jam Aman dari Metal Detektor)

Risiko lain yang mungkin muncul adalah alergi terhadap zat pewarna yang digunakan, tapi jarang terjadi. Yang harus diingat justru proses pewarnaan anggota wajah ini tidaklah nyaman. Apalagi bibir dan kelopak mata adalah area yang sangat sensitif.

Pada pembuatan tato biasa tak dibutuhkan bius lokal, tapi mungkin dibutuhkan pada tato kosmetik. Karena prosesnya memakan waktu minimal dua jam, bila ada rasa sakit yang berlebihan segera beri tahu petugas karena mungkin kita tak bisa menahan rasa sakit itu lebih lama. Buat mereka yang memiliki masalah kesehatan khusus, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum melakukan makeup permanen. (baca : Pembuat Game Online Honour of Kings Batasi Waktu Main untuk Anak)

PIPIT

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Susandijani

Susandijani

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus