Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Yogyakarta - Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menemui sejumlah seniman di Yogyakarta yang berkumpul di rumah seniman Butet Kartaredjasa di Kembaran, Taman Tirto, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, pada Senin petang 16 Oktober 2023. Pantauan Tempo, Ganjar datang sekitar pukul 20.30 WIB mengenakan kaus putih berkerah dibalut jaket jins warna biru.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ganjar langsung disambut Butet dan sejumlah seniman di depan rumah. Ganjar lantas masuk dan mengamati sejumlah lukisan di rumah Butet.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Butet dan Bu Ageng, istrinya, lantas mengajak Ganjar makan malam bersama secara prasmanan di sebuah ruangan. Mereka pun makan bersama dengan para seniman lain.
Ganjar Pranowo menemui sejumlah seniman dan makan bersama di rumah seniman Butet Kartaradjesa di Kembaran, Taman Tirto Kabupaten Bantul Yogyakarta Senin petang 16 Oktober 2023. Tempo/Pribadi Wicaksono
Bu Ageng sendiri selama ini dikenal sebagai nama warung makan yang dikelola Butet dan istrinya yang berada di kawasan Tirtodipuran Kota Yogyakarta. Warung Bu Ageng dikenal menyajikan menu autentik dalam bangunan bergaya Jawa klasik.
"Monggo, ada jambal ikan asin, ada sambal kutai, sambelnya juga tidak terlalu pedas," kata Bu Ageng.
Di meja makan itu, juga tersaji ikan wader Kali Progo yang dimasak bakar - bacem. Selain itu, ada pula menu makanan lokal lain disajikan dalam pertemuan itu. Seperti tempe, kerupuk, dan sayur daun singkong.
"Wis ngelih tenan aku (sudah lapar sekali aku)," kata Ganjar disambut tawa para seniman.
Ganjar tampak antusias memilih hampir semua menu yang disajikan. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu lantas duduk bersama seniman dan menikmati makan malamnya dengan cara dipuluk atau menggunakan tangan langsung.
Butet mengatakan kunjungan Ganjar ke kediamannya itu sebagai silaturahmi pertama pasca dirinya tak menjabat gubernur lagi. "Terakhir kunjungan beliau (Ganjar) ke sini persis setahun lalu, 16 Oktober 2022, kok bisa pas setahun ya?" kata Butet.
PRIBADI WICAKSONO
Pilihan Editor: Rekomendasi 6 Kuliner Yogyakarta Wajib Dicoba