Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Tanggal 18 April Libur Apa?

Tanggal 18 April 2025 libur apa? Siap-siap karena ada long weekend untuk liburan bersama keluarga.

15 April 2025 | 23.09 WIB

Ilustrasi foto liburan. Freepik.com
Perbesar
Ilustrasi foto liburan. Freepik.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah melewati libur dan cuti bersama Idul Fitri, banyak yang penasaran adakah hari libur lain di bulan April? Kabar baiknya, masih ada tanggal merah di bulan April, tepatnya hari Jumat, 18 April 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bagi Anda yang tengah merencanakan waktu istirahat, kegiatan bersama keluarga, atau bahkan perjalanan singkat, bisa memanfaatkan waktu libur panjang ini.

Tanggal 18 April Libur Apa?

Sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, tanggal 18 April adalah libur nasional.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Jumat, 18 April 2025 merupakan hari libur keagamaan untuk memperingati Wafat Yesus Kristus atau sering disebut Jumat Agung. Kemudian, tanggal 20 April 2025 diperingati sebagai Hari Kebangkitan Yesus Kristus atau Hari Paskah. 

Berdasarkan ketentuan tersebut, maka Anda bisa menikmati libur panjang di akhir pekan mulai dari hari Jumat, Sabtu, Minggu, 18-20 April 2025. Apabila masih kurang, Anda juga bisa mengambil cuti tambahan di hari Kamis atau Senin.

Libur 2025 Sisa Berapa?

Masih ada sisa hari libur dan cuti bersama di tahun 2025 yang bisa Anda pakai untuk liburan atau beristirahat di rumah. Berikut ini rinciannya. 

  • Kamis, 1 Mei 2025: Hari Buruh Internasional
  • Senin, 12 Mei 2025: Hari Raya Waisak 2569 BE
  • Selasa, 13 Mei 2025: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2569 BE
  • Kamis, 29 Mei 2025: Kenaikan Yesus Kristus
  • Jumat, 30 Mei 2025: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
  • Minggu, 1 Juni 2025: Hari Lahir Pancasila
  • Jumat, 6 Juni 2025: Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah
  • Senin, 9 Juni 2025: Cuti bersama Idul Adha 1446 Hijriah
  • Jumat, 27 Juni 2025: Tahun Baru Islam 1447 Hijriah
  • Minggu, 17 Agustus 2025: Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
  • Jumat, 5 September 2025: Maulid Nabi Muhammad SAW
  • Kamis, 25 Desember 2025: Hari Natal
  • Jumat, 26 Desember 2025: Cuti bersama Hari Natal

Pilihan Editor: Berwisata Mengunjungi Museum Selama Libur Lebaran 2025

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus