Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

4 Keuntungan Check In Online Saat Bepergian dengan Pesawat

Saat ini sudah banyak maskapai penerbangan yang menyediakan layanan check in secara online dan tentu memudahkan.

18 Mei 2019 | 12.21 WIB

5. Online check-in tersedia langsung di aplikasi
Perbesar
5. Online check-in tersedia langsung di aplikasi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bila bepergian menggunakan pesawat, pengguna jasa penerbangan mesti check in di bandar udara atau bandara. Sebab itu, penumpang pesawat mesti datang lebih awal atau paling lambat sekitar 1 jam sebelum sebelum keberangkatan untuk melalui serangkaian proses sebelum masuk ke dalam pesawat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat ini sudah banyak maskapai penerbangan yang menyediakan layanan check in secara online dan tentu memudahkan. Apa saja keuntungan check in online sebelum penerbangan? Cek 5 keuntungan jika kamu melakukan check in online seperti dikutip dari tiket.com

1. Tak antre
Penumpang pesawat yang tidak menggunakan layanan bagasi tak perlu mengantre untuk memilih tempat duduk dan mendapatkan boarding pass. Sebab proses check in online bisa mengakomodir semua keperluan itu dan calon penumpang pesawat tinggal menuju ruang tunggu sesampainya di bandara. Selanjutnya, perlihatkan boarding pass yang sudah didapatkan melalui check in online.

2. Hemat waktu
Proses check in online membuat pengguna jasa penerbangan menghemat waktu. Sebab, check in online bisa dilakukan di mana saja selama terhubung Internet. Perlu diketahui setiap maskapai penerbangan memiliki ketentuan periode check in online yang berbeda. Ada yang memberikan waktu 14 hari sebelum waktu keberangkatan dan ada juga yang baru bisa melakukan check in online selama dua hari sebelum berangkat.

3. Kemudahan memesan fasilitas tambahan
Beberapa maskapai penerbangan yang ada di Indonesia menawarkan fasilitas tambahan yang bisa dibeli sebelum berangkat. Beberapa fasilitas tersebut antara lain memilih sendiri posisi duduk, asuransi perjalanan, dan makanan selama penerbangan.

4. Mengurangi risiko ketinggalan pesawat
Setelah proses check in online berhasil, maka nama penumpang akan masuk dalam data penerbangan. Jika sampai waktu boarding Anda belum juga masuk ke dalam pesawat, maka awak kabin akan segera mengetahui dan menunggu selama beberapa waktu yang ditentukan. Petugas juga akan memanggil nama penumpang di ruang tunggu sehingga mengurangi risiko ketinggalan pesawat.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus