Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta – Kabupaten Pemalang merupakan salah satu wilayah yang di Jawa Tengah. Meskipun tidak setenar kota wisata seperti Yogyakarta, Bandung ataupun Surabaya, siapa sangka Pemalang menyimpan segudang destinasi wisata yang juga tidak kalah indah. Beberapa tempat objek wisata alam atau buatan siap menyambut para wisatawan. Diolah dari berbagai sumber, berikut lima tempat wisata yang wajib dikunjungi ketika di Pemalang.
- Curug Sibedil
Destinasi wisata berlokasi di Desa Moga, Kabupaten Pemalang, Curug Sibedil merupakan salah satu tempat wisata andalan di Pemalang. Curug Sibedil adalah sebuah air terjun yang menawarkan keindahan pemandangan alam melalui keasrian dan keindahan alam di sekitar curug. Di curug ini para wisatawan dapat menikmati air terjun dengan main air atau mandi di bawah kucuran air terjun.
Terdapat berbagai versi mengenai penamaan curug ini. Nama Sibedil diadaptasi dari bebatuan di sekitar air terjun yang bentuknya mirip senapan atau bedil. Namun, terdapat versi lain yang menyatakan bahwa penyebutan Sibedil berasal dari suara yang didengarkan oleh warga saat malam jumat kliwon.
- Pantai Widuri
Salah satu objek wisata andalan lainnya di Pemalang yakni Pantai Widuri. Lokasi pantai yang dekat dengan pusat kota menjadikan hampir setiap hari tempat ini ramai pengunjung. Di Pantai Widuri, para wisatawan selain dapat menikmati pantai bersama semilir angin laut, juga dapat mencicipi tempe mendoan dan es kelapa, menu wajib apabila mengunjungi Pantai Widuri. Selain itu, apabila ingin melihat pemandangan matahari tenggelam, Pantai Widuri dapat dijadikan salah satu alternatif destinasi wisata. Cukup dengan membayar Rp10.000 per orang, sudah dapat menikmati indahnya Pantai Widuri.
- Bukit Kukusan
Bukit kukusan merupakan salah satu destinasi wisata di Pemalang yang terletak di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari. Dengan latar Gunung Slamet, wisatawan dapat menikmati hawa sejuk dan indah pemandangan alam khas perbukitan di Bukit Kukusan. Salah satu wisata andalan di Bukit Kukusan adalah rumah pohon. Dengan menaiki rumah pohon, wisatawan dapat menyaksikan panorama alam indah baik siang hari maupun kelap-kelip bintang di malam hari.
- Kebun Teh Semugih
Apabila ingin mengunjungi objek wisata alam dengan pemandangan kebun teh bersama udara sejuk pegunungan, Kebun Teh Semugih Moga dapat masuk ke list wisata yang wajib dikunjungi. Objek wisata ini terletak di Desa Sidamulya, Kecamatan Moga.
- Taman Langit Pulosari
Daya tarik utama dari tempat wisata ini yaitu keberadaan lantai kaca untuk menikmati pemandangan Gunung Slamet. Destinasi wisata ini beralamat di Kecamatan Pulosari, tepatnya Desa Nyalembeng. Wisatawan dapat mengunjungi Taman Langit Pulosari sejak pukul 07.00 hingga 17.30 setiap harinya. Harga tiket masuknya juga tergolong murah, yakni sebesar Rp 3000.- per orang.
Kelima tempat tersebut merupakan beberapa rekomendasi destinasi wisata di Kabupaten Pemalang yang dapat dikunjungi dengan nuansa alam yang indah. Sudah siap berwisata ke Pemalang?
NAOMY A. NUGRAHENI
Baca: Monyet Serbu Lahan Pertanian di Kaki Gunung Slamet Petani Resah
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini